- Manchester City menang dengan agregat 4-1 atas PSG di semifinal Liga Champions.
- Skuad asuhan Pep Guardiola berhasil melaju ke partai puncak kompetisi paling bergengsi di Eropa tersebur.
- Catatan The Citizens di Liga Champions musim ini membuatnya masuk ke dalam buku sejarah.
SKOR.id - Mancehster City mengukir namanya di buku sejarah Liga Champions setelah menang dengan agregat 4-1 atas PSG (Paris Saint-Germain).
Dilansir dari Opta, skuad asuhan Pep Guardiola tersebut menjadi klub asal Inggris dengan rentenan kemenangan terbanyak pada kompetisi tersebut musim ini.
Sebelum menumbangkan PSG 2-0 pada leg kedua babak semifinal Liga Champios, Riyad Mahrez dan kawan-kawan mengawali kompetisi ini dengan kemenangan 3-0 atas Olympique Marseille.
The Citezens terus menang termasuk ketika melawan Borussia Monchengladbach pada dua laga di babak perempatfinal.
Kemenangan lantas disempurnakan pada babak pertama dan kedua semifinal melawan Paris Saint-Germain.
Lolosnya Manchester City ke final Liga Champions juga membuktikan betapa hebatnya klub-klub asal Inggris.
Man City menjadi tim kesembilan asal Negeri Ratu Elizabeth itu yang berhasil lolos ke partai puncak kompetisi sepak bola paling bergengsi Eropa tersebut.
Inggris menjadi negara terbanyak yang menyumbangkan wakilnya untuk tampil pada laga final Liga Champions.
Selanjutnya, Mancehster City akan berhadapan dengan pemenang dari laga Chelsea vs Real Madrid. Pertandingan tersebut rencananya akan dihelat Kamis (6/5/2021) dini hari WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester City Jadi Tim Inggris ke-9 yang Melaju ke Final Liga Champions https://t.co/9bkXb73iAo— SKOR.id (@skorindonesia) May 4, 2021
Berita Liga Champions lainnya:
Tanpa Gelar Liga Champions, Pochettino Ragu Kylian Mbappe Bertahan di PSG
Video: Ditahan Chelsea, Thibaut Courtois Berambisi Tembus Final Liga Champions