- Logan Paul bertekad akan menumbangkan Floyd Mayweather Jr dalam laga tinju ekshibisi, Minggu (6/6/2021) mendatang.
- Logan Paul sesumbar akan menghancurkan fisik dan mental Floyd Mayweather.
- Namun, Mayweather adalah sosok petinju yang tangguh, mengingat ia belum terkalahkan.
SKOR.id - Logan Paul optimistis dapat menumbangkan Floyd Mayweather Jr dalam laga tinju ekshibisi akhir pekan nanti, Minggu (6/6/2021).
Keyakinan Logan Paul untuk mengalahkan Floyd Mayweather Jr sangat besar. Bahkan ia sesumbar akan menghancurkan fisik dan mental petinju berusia 44 tahun tersebut.
"Saya akan menghancurkan Mayweather secara fisik, mental, dan segalanya. Jangan bandingkan saya dengan sosok lain. Sehebat apapun mereka, saya bukan mereka," ucap Logan Paul dikutip dari Boxingscene.
"Saya akan datang ke ring dengan tidak membawa berat 155 pound (kelas berat menangah)," katanya.
"Saya tidak pergi ke ring dengan tidak melihat pertandingan yang sangat besar untuk karier saya," kata Paul menambahkan.
Namun, di sisi lain Mayweather adalah sosok petinju yang tangguh. Bayangkan saja selama masa kariernya hingga pensiun ia belum terkalahkan.
Sebut saja legenda tinju Oscar de La Hoya hingga Manny Pacquiao dapat ditumbangkannya.
Mayweather sudah memutuskan pensiun dari dunia tinju pada 2015 silam, tepatnya usai dirinya berhasil kalahkan Andre Berto.
Setelah pensiun, Mayweather kembali ke ring tetapi bukan untuk menjalani tinju profesional. Ia hanya menjalankan pertarungan ekshibisi.
Ia sempat menghadapi Conor McGregor, dan kembali Mayweather berhasil mengalahkan petarung UFC tersebut di ronde ke-10.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita tinju lainnya:
Comeback Juli, Keith Thurman Ingin Lawan Petinju Besar
Federasi Tinju Profesional Indonesia Kembali Dipimpin Seorang Perempuan
Kemenpora Belum Beri Izin Rekomendasi untuk Kejuaraan Tinju WBC International