- Ghulam Fatkur Rahman, fokus menempuh kuliah online saat Tiga Naga meliburkan tim karena pandemi virus corona atau Covid-19.
- Kuliah Ghulam Fatkur Rahman ditempuh dari rumah menggunakan jaringan internet dan tidak datang ke kampus.
- Pasalnya, kesibukan Ghulam bersama Tiga Naga membuatnya tak bisa menetap di satu daerah.
SKOR.id - Gelandang serang tim Liga 2 2020 AA Tiga Naga, Ghulam Fatkur Rahman, bisa fokus kuliah online saat pandemi Covid-19 melanda Indonesia.
Kuliah yang ditempuh Ghulam bukan kuliah seperti kebanyakan orang yang datang ke kampus, melainkan kuliah dari rumah.
"Untuk mengisi kekosongan waktu selama libur, saya bisa fokus ke kuliah. Saya sekarang kuliah di Universitas Terbuka mengambil Fakultas Ekonomi, kuliahnya sistem online mengerjakan tugas di rumah," kata Ghulam kepada Skor.id, Rabu (15/4/2020).
Berita Tiga Naga Lainnya: Lockdown Story: Selama Libur Gelandang AA Tiga Naga Melatih Manchester City
Ia mengatakan, kuliah online yang dijalaninya memakan waktu selama empat tahun, saat ini ia memasuki tahun kedua.
"Sisa sekitar dua tahun lagi saya akan lulus kuliah," ucap Ghulam yang sedang di kampung halamannya di Malang, Jawa Timur.
Keputusan memilih kuliah online dibandingkan datang ke kampus dikarenakan Ghulam yang berprofesi sebagai pesepak bola profesional.
Kesibukannya berlaga bersama Tiga Naga membuat Ghulam tak bisa selalu datang ke kampus.
"Sebagai pesepak bola saya tidak bisa menetap di satu tempat saja, sementara kalau kuliah biasa harus hadir terus setiap hari. Jadi saya memilih Universitas Terbuka saja, belajarnya memakai laptop dan mengisi kuis-kuis yang diberikan," kata pemilik nomor punggung delapan ini.
Sebagai pesepak bola profesional, dirinya juga tidak lupa menjaga kondisi agar tetap fit dan bugar, sehingga saat bergabung lagi dengan tim kondisinya tidak drop.
"Kami sudah diberikan program latihan oleh pelatih, dan saya laksanakan itu pagi hari dengan jogging, sore hari khusus pergerakan seperti push-up, sit-up dan maintenance lainnya," jelas dia.
Tak hanya berpatokan dengan program pelatih, Ghulam juga menambah latihan dengan berlari bolak-balik di jalan yang menanjak di dekat rumahnya.
Berita Tiga Naga Lainnya: Lockdown Story : Main Game, Cara Kiper AA Tiga Naga Ini Membunuh Waktu
"Jadi, setelah jogging, saya tambah dengan lari sprint jarak 30-50 meter, bolak-balik sebanyak 10 kali," katanya.
Ghulam mengaku sudah tak sabar ingin kompetisi segera dimulai, ia berharap pandemi Covid-19 segera berakhir sehingga AA Tiga Naga dapat kembali berjuang di Liga 2 2020.