- Mantan pelatih Liverpool, Kenny Dalglish, tentu bahagia dengan pencapaian The Reds.
- Dalglish juga tak lupa memberikan sanjungan kepada kapten Liverpool, Jordan Henderson.
- Menurutnya Henderson adalah salah satu kapten terbaik yang pernah dimiliki Liverpool.
SKOR.id - Kegembiraan dirasakan Liverpool, usai patenkan gelar juara Liga Inggris 2019-2020. Mantan pelatih The Reds, Kenny Dalglish, pun turut berbahagia.
Dalglish menilai kesuksesan tersebut tak lepas dari kepemimpinan kapten Liverpool, Jordan Henderson.
"Dia (Jordan Henderseon) berhasil membuktikan kualitasnya sebagai pemimpin di lapangan," ujar Dalglish dikutip dari Goal.
"Henderson telah berhasil mendapatkan tempat di deretan kapten-kapten terbaik yang pernah dimiliki Liverpool."
Kenny Dalglish kemudian membeberkan ceritanya kala mendatangkan sang pemain saat masih mengasuh Liverpool dari Sunderland pada 2011.
Ia kemudian menjabat sebagai kapten The Reds setelah kepergian Steven Gerrard dari Anfield pada 2015.
"Saya masih ingat ketika ia datang bersama sang ayah ketika kami bernegosiasi soal kemungkinannya bergabung dengan Liverpool," kata Dalglish.
"Hal itu salah satu yang membuat saya yakin untuk memberikannya kesempatan dan tentunya terbayar saat ini."
Bersama Liverpool, Jordan Henderson telah melalui 361 pertandingan dan berhasil menyumbang 28 gol serta 50 assist.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Liverpool Juara Liga Inggris Tercepat Sepanjang Sejarah, Melangkahi 3 Mantan Jawarahttps://t.co/0VI9vwJR9B— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 27, 2020
Berita Liverpool lainnya:
Liverpool Juara Liga Inggris Tercepat Sepanjang Sejarah, Melangkahi 3 Mantan Jawara
Liverpool Juara Liga Inggris, Jurgen Klopp Ogah Dibuatkan Patung