- Liverpool perlu dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar Liga Inggris lebih cepat musim ini.
- Meski demikian, Virgil van Dijk sudah mengajukan permohonan.
- Van Dijk bahkan berharap agar rekan-rekannya terus semangat hingga Liverpool bisa mempertahankan gelar Liga Inggris musim depan.
SKOR.id - Klub asal Inggris, Liverpool, perlu dua kemenangan lagi untuk menyegel gelar juara Liga Inggris lebih cepat musim ini.
Namun, dilansir dari Standard, bek The Reds, Virgil van Dijk, sudah mengajukan permohonan.
Laporan menyebut, bek asal Belanda itu ingin agar klubnya berada di level yang lebih tinggi pada musim depan.
Van Dijk berharap agar seluruh tim bisa saling bekerja sama untuk bisa mempertahankan gelar di Liga Inggris.
"Dengan dua kemenangan, kami akan menjadi juara, tetapi itu tidak berhenti di situ," kata Van Dijk.
"Kami ingin terus maju, kami juga ingin membawa (semangat ini) ke musim depan karena itu akan dimulai dengan cukup cepat setelah pertandingan terakhir musim ini."
"Jika kami memenangkan gelar musim ini, kami akan berusaha mempertahankannya," tambahnya.
Meski demikian, optimisme bek berusia 28 tahun itu tak berlaku di Liga Champions. Menurut Van Dijk mempertahankan gelar di kompetisi kasta teratas Eropa itu sangatlah sulit.
Terbukti, setelah menggondol trofi Si Kuping Besar pada 2019, setahun kemudian mereka justru ditendang Atletico Madrid di fase 16 besar.
"Kami berusaha mempertahankan gelar Liga Champions kami dan itu tidak mungkin. Ini sangat sulit," katanya.
Selanjutnya, klub yang bermarkas di Anfield itu akan bertandang ke markas Everton di Goodison Park pada Senin (22/6/2020) dini hari WIB.
Penantian tiga dekade The Reds akan gelar juara Liga Inggris memang tidak akan berakhir pekan ini karena Manchester City mencukur Arsenal, 3-0, Rabu silam. Mereka perlu dua kemenangan lagi agar dapat berdiri di podium teratas.
Namun misi Jurgen Klopp terbilang mudah karena di atas keras Liverpool unggul. Saat ini, The Reds memuncaki klasemen Liga Inggris setelah mengoleksi 82 poin, sementara The Toffees asuhan Carlo Ancelotti duduk di peringkat ke-12 dengan 37 poin.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadon Sancho Kemahalan, Manchester United Lirik Federico Chiesahttps://t.co/wCLhVIchMI— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 19, 2020
Berita Derbi Merseyside Lainnya:
Everton vs Liverpool: Jurgen Klopp dan Sejarah Baru di Derbi Merseyside
Everton vs Liverpool: 3 Bek yang Lebih Hebat dari Van Dijk Versi Richarlison