- Lionel Messi dikabarkan akan meninggalkan Barcelona pada 2021 mendatang.
- Hingga saat ini belum ada konfirmasi dari pihak striker tersebut dan Barca.
- Meski demikian, salah satu tim kecil asal Argentina sudah menjamin tempat untuk La Pulga.
SKOR.id - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dikabarkan sudah punya tempat di klub kecil asal Argentina, yakni Estudiantes.
Dilansir Goal, pemilik klub, Juan Sebastian Veron, menjadi orang yang menjamin tempat bagi penyerang berusia 33 tahun tersebut.
Veron pasti menyerahkan nomor punggung 10 kepada La Pulga jika sang pemain mau merapat ke tim yang bermarkas di Stadion Jorge Luis Hischi itu.
“Jika Anda ingin datang ke Estudiantes, nomor 10 pasti saya berikan untuk Anda," kata Veron.
Meski demikian, mantan legenda Argentina itu tetap berharap agar Messi tak meninggalkan Barcelona.
"Di luar itu, saya tidak benar-benar membayangkan dia bermain di luar Barcelona, tetapi ini adalah hal-hal yang kita katakan hari ini dan besok kita melihat dia pergi ke klub lain," ujar mantan gelandang Chelsea itu.
“Kenyataannya adalah bahwa dia adalah satu-satunya yang memiliki keputusan, tidak ada orang lain yang tahu."
Di sisi lain, Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, optimistis Lionel Messi bakal tetap berada di Camp Nou meski tengah dirumorkan akan hengkang.
Demi mempertahankan bomber produktif itu, Blaugrana bahkan rela mempercepat pemilihan presiden klub yang dijadwalkan tahun depan.
Sebab selama ini, sengkarut kinerja manajemen Barca menjadi salah satu alasan terkuat yang membuat La Pulga sering merasa tak betah.
Bartomeu juga berharap pemain besar seperti Lionel Messi bisa menghabiskan seluruh kariernya bersama Barcelona.
kuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Barcelona lainnya: