- El Clasico akan tersaji pada pekan ke-30 Liga Spanyol.
- Barcelona akan tandang ke markas Real Madrid, Minggu (11/4/2021).
- Lionel Messi berambisi akhiri kutukan Cristiano Ronaldo.
SKOR.id - Lionel Messi berambisi mengakhiri kutukan Cristiano Ronaldo pada El Clasico akhir pekan ini.
Dilansir dari Marca, Ronaldo memang sudah membawa kutukan tersendiri buat La Pulga.
Sejak megabintang asal Portugal itu pindah ke Juventus pada 2018 lalu, Messi seolah malah melempem ketika berhadapan dengan Real Madrid.
Pemain Argentina itu gagal mencetak gol melawan Los Blancos dalam pertemuan mereka sebelumnya.
Lebih buruk, Messi juga tidak berhasil mencetak gol atau assist dalam enam pertandingan terakhirnya.
Kali terakhir bintang Barcelona itu sukses menggetarkan gawang rivalnya itu yakni pada matchday 36 musim 2017-2018.
Saat itu, dua klub besar Liga Spanyol tersebut hanya berbagi angka 2-2.
Barcelona dan Real Madrid akan kembali bertemu pada Minggu (11/4/2021) dini hari mendatang.
Messi yang musim ini telah mencetak 23 gol di La Liga berambisi kembali menambah pundi-pundi golnya.
Tambahan gol kali ini akan istimewa jika sang pemain bisa mencetaknya ke gawang Los Blancos.
Laporan juga menyebut, El Clasico kali ini bisa jadi kali terakhir buat Lionel Messi. Sebab hingga kini, sang pemain belum juga mau teken perpanjangan kontrak dengan tim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Barcelona lainnya:
VIDEO: Francisco Trincao, Winger Barcelona yang Kaya Skill
VIDEO: Penghargaan untuk Lionel Messi setelah Pecahkan Rekor Penampilan di Barcelona