- Masa depan Lionel Messi masih menjadi tanda tanya.
- Hingga saat ini La Pulga tidak terikat dengan klub mana pun.
- Pemain 33 tahun itu masih menikmati waktu berliburnya bersama keluarga.
SKOR.id - Lionel Messi akhirnya tiba di Barcelona. Tapi, ia rupanya hanya singgah sebentar sementara urusan kontraknya dibiarkan menggantung.
Masa depan bintang Argentina tersebut masih menjadi teka-teki. Kontraknya di Camp Nou telah berakhir per 30 Juni lalu.
Dalam rentang waktu itu hingga sekarang, Lionel Messi fokus membela Argentina di Copa America 2021 yang diselenggarakan di Brasil.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Di sana-lah ia resmi menyabet trofi internasional pertamanya setelah jatuh bangun membela Argentina selama 16 tahun. Albiceleste menjadi juara Copa America 2021 usai mengalahkan Brasil di final.
Saat itu, status Lionel Messi sudah bebas agen. La Pulga kemudian pulang ke kampung halamannya, Argentina, di mana keluarganya menanti.
Sempat tersiar kabar pemain berusia 33 tahun tersebut telah mencapai kesepakatan dengan Barcelona untuk menandatangani kontrak anyar berdurasi lima tahun.
Messi juga bersedia gajinya dipotong hingga 50 persen demi membantu keuangan klub yang tengah krisis akibat pandemi Covid-19.
Setelah itu, Lionel Messi menghabiskan waktu berlibur dengan keluarganya di Miami dan Republik Dominika.
Pemain jebolan La Masia ini telah kembali ke Barcelona, tapi ternyata hanya untuk transit sebelum kembali ke Argentina lagi.
Meski Sergio Aguero dan Emerson dikonfirmasi akan kembali latihan pada 2 Agustus, lain hal dengan Lionel Messi.
Sampai sekarang belum ada kepastian kapan ia bakal kembali dan secara teknis, Messi bukanlah pemain Barcelona.
Kini, fans Blaugrana berharap pemain kesayangan mereka kembali ke tim Ronald Koeman saat mereka kembali dari pramusim.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
VIDEO: Duel Neymar dan Ronaldinho Satu Dekade Lalu di Liga Brasil https://t.co/xZGuSCY4cG— SKOR.id (@skorindonesia) July 28, 2021
Berita Lionel Messi lainnya
VIDEO: Statistik Mengesankan Lionel Messi Selama Membela Barcelona