- IBL All-Star 2022 akan digelar pada 31 Maret 2022.
- Fan bisa melakukan vote di link yang tersedia di akhir artikel ini.
- Adapun, sosok yang dipilih pada masing-masing divisi adalah guard, forward, center, pemain asing, dan pelatih.
SKOR.id - Setelah absen dalam dua tahun terakhir, IBL All-Star Game akhirnya kembali diselenggarakan.
IBL All-Star 2022 akan berlangsung di Hall Basket Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 31 Maret 2022.
Fan sudah mulai bisa melakukan vote untuk memilih pemain inti serta pelatih yang berlaga di IBL All-Star 2022.
Setiap fan bisa memilih satu orang guard, satu orang forward, satu orang center, seorang pemain asing, dan pelatih untuk Divisi Merah dan Putih.
Nantinya, pemain-pemain dengan suara terbanyak akan menjadi starter pada IBL All-Star 2022.
Fan bisa menuju link yang tersaji pada akhir artikel ini. Setelah masuk link tersebut, fan tinggal mengikuti saja petunjuk yang diberikan.
IBL All Star tidak hanya dimeriahkan dengan laga ekshibisi bertabur pemain bintang tetapi juga sejumlah kontes.
Ada tiga kontes yang akan digelar dalam IBL All Star 2022, yakni dunk contest, 3-point contest, dan skill challenge.
Berikut link untuk melakukan vote pemain dan pelatih di IBL All-Star 2022
Berita IBL Lainnya:
IBL 2022: Pelatih Bali United Basketball Minta Maaf Terkait Insiden Tendang Bola
6 Klub IBL Depak Pemain Asing Selama Jeda Kompetisi Musim 2022