- Final UEFA Nations League akan mempertemukan Spanyol vs Prancis.
- Meskipun "hanya" kompetisi baru, namun ada manfaat yang didapat pemenang kompetisi ini.
- Salah satunya, mereka akan dikenal sebagai juara UEFA Nations League musim kedua.
SKOR.id - Prancis akan menantang Spanyol di final UEFA Nations League pada Senin (11/10/2021) pukul 01.45 dini hari WIB.
Kompetisi UEFA Nations League sendiri baru dihelat dua kali. Pada musim 2018-2019 yang sekaligus musim pertama kompetisi, Portugal sukses menjadi juaranya.
Mengacu pada kondisi tersebut, siapapun yang menang pada laga ini akan menjadi juara baru UEFA Nations League.
Meskipun bukan kompetisi besar, namun satu trofi tambahan akan menambah kepercayaan diri pemain timnas Spanyol maupun Prancis.
Setidaknya, mereka akan punya modal besar jelang Piala Dunia 2022. Selain itu, kemenangan juga membuat timnas Spanyol atau Prancis datang dengan kepala tegak pada kompetisi Piala Eropa selanjutnya.
Dan demi trofi tersebut, pemain Spanyol dan Prancis diprediksi akan tampil all out dini hari nanti.
Berdasarkan rekor head to head, Perancis tidak diunggulkan. Les Blues baru mengemas 1 kemenangan dalam 6 pertemuan terakhir melawan Spanyol.
Sementara itu, mereka telah mengalami 4 kekalahan dan 1 hasil imbang. Meski demikian, Prancis datang ke final dengan skuad sempurna.
Rasanya Didier Deschamps sudah menemukan strategi yang cocok meskipun tanpa N'Golo Kante dan Olover Giroud.
Kompetisi UEFA Nations League memang baru dua kali dihelat. Kompetisi sepak bola antar timnas negara Eropa ini kali pertama dilaksanakan pada musim 2018-2019.
Saat itu, Portugal berhasil membawa pulang trofi pertama setelah mengalahkan Belanda 1-0 di final. Satu-satunya gol pada laga tersebut dicatatkan oleh Goncalo Guedes pada menit ke-60.
Siapakah yang akan keluar sebagai juara UEFA Nations League musim kedua?
Skorer bisa menyaksikan laga final UEFA Nations League antara Spanyol vs Prancis melalui link di bawah ini:
Link Live Streaming Spanyol vs Prancis di Final UEFA Nations League
Mengenal Kateryna Monzul, Wasit Wanita Pertama yang Pimpin Laga Timnas Inggris https://t.co/Wr8kEkBP3x— SKOR.id (@skorindonesia) October 9, 2021
Berita UEFA Nations League Lainnya:
4 Pemain yang Bisa Jalani Debut Bersama Negaranya di Final UEFA Nations League
Semua Hal yang Perlu Anda Ketahui soal Final UEFA Nations League