- Laga Real Madrid vs Villarreal akan tersaji malam ini.
- Real Madrid wajib menang jika ingin jadi juara Liga Spanyol.
- Pertandingan ini bisa disaksikan secara live streaming di BeIN Sports dan Vidio.com.
SKOR.id - Laga Liga Spanyol, Real Madrid vs Villarreal, bisa disaksikan secara langsung melalui live streaming BeIN Sports dan Vidio.com.
Tautan atau link live streaming pertandingan Real Madrid vs Villarreal bisa didapatkan di akhir artikel ini.
Menang saja tak cukup untuk bisa jadi juara La Liga musim ini. Hal itu yang akan ada di benak para pemain Real Madrid saat menjamu Villarreal pada laga jornada ke-28 Liga Spanyol, Sabtu (22/5/2021) pukul 23.00 WIB.
Saat ini, El Real ada di posisi kedua, dua poin di belakang Atletico Madrid sebagai pemuncak klasemen.
Selain wajib menang untuk bisa jadi juara, Real Madrid juga hanya bisa berharap Atletico Madrid meraih hasil minor saat melawat ke markas Real Valladolid.
Jika Real Madrid menang dan Atletico imbang atau kalah, maka Real Madrid yang akan keluar sebagai juara, mengingat mereka juga menang head-to-head lawan Atletico.
Akan tetapi, tugas itu tak mudah, selain menunggu keajaiban hasil Atletico, Villarreal juga bukan lawan yang bisa dipandang sebelah mata.
Mereka kini ada di posisi ketujuh, kemenangan bisa membawa mereka naik ke tangga kelima klasemen.
Selain itu, mereka juga sudah lolos ke final Liga Europa untuk menghadapi Manchester United, dengan pemenang akan mendapat tiket ke Liga Champions musim depan.
Skorer bisa menonton langsung laga Real Madrid vs Villarreal lewat tautan berikut ini:
Link Live Streaming Liga Spanyol: Real Madrid vs Villarreal (BeIN Sports)
Link Live Streaming Liga Spanyol: Real Madrid vs Villarreal (Vidio.com)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BAGI-BAGI JERSI GRATIS DARI J.LEAGUE!
Fans di luar Jepang kini berkesempatan mendapatkan jersi klub J1 League hanya dengan dua langkah mudah.
Ayo ikut!https://t.co/dxcioWyxmA— SKOR.id (@skorindonesia) May 18, 2021
Berita Real Madrid Lainnya:
Incar Kursi Pelatih Real Madrid, Allegi Tolak Tottenham Hotspur
Dengan atau Tanpa Zidane dan Koneksi Prancis, Mbappe Tetap ke Real Madrid