- Real Madrid menjamu Valencia dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (14/2/2021) malam ini WIB.
- Pada pertemuan pertama, Valencia mengalahkan Los Merengues, 4-1.
- Link live streaming Real Madrid vs Valencia ada di akhir tulisan ini.
SKOR.id -Valencia salah satu korban favorit Karim Benzema. Dalam 23 laga terakhir menghadapi Los Che, penyerang Real Madrid ini total mencetak 11 gol.
Jumlah tersebut menempatkan Valencia sebagai korban favorit keempat Benzema. Dalam empat duel terakhir lawan Valencia, Benzema mencetak lima gol.
Termasuk satu gol yang diciptakannya saat timnya kalah 1-4 pada pertemuan pertama, November 2020 lalu.
Malam ini, Real Madrid akan berharap kepada Karim Benzema untuk membalas kekalahan tersebut saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Liga Spanyol.
Link live streaming Real Madrid vs Valencia ada di akhir tulisan ini. Melihat dari laga pertama pula, Madrid harus mewaspadai gelandang Valencia, Carlos Soler.
Carlos Soler akan kembali menjadi ancaman bagi pertahanan Los Merengues, khususnya untuk kiper Thibaut Courtois.
Pada pertemuan pertama di kandang Valencia, Stadion Mestalla, 8 November lalu, Thibaut Courtois tidak dapat menepis satu pun tiga penalti Carlos Soler.
Dalam pertandingan tersebut, wasit memang memberikan tiga penalti kepada Valencia yang membuat Los Merengues kalah 1-4.
Sejak itu, Madrid kemudian menjadi korban favorit Soler. Total dia telah mencetak lima gol dari 10 laga menghadapi Los Merengus, sejak 2017 lalu.
Musim ini, Carlos Soler juga menjadi pemain produktif. Dia mencetak tujuh gol di Liga Spanyol dan memberikan lima assist.
Dengan demikian, Carlos Soler berperan dalam terciptanya 40 persen dari total gol Valencia musim ini yang mencapai 28 gol.
Pentingnya Soler bagi Valencia sama nilainya dengan Karim Benzema bagi Real Madrid dalam aspek produktivitas.
Benzema total mencetak 11 gol dan memberikan lima assist atau perperan dalam 41 persen terciptanya gol Real Madrid yang mencapai 39 gol.
Karena itu, kehadiran Carlos Soler dalam pertandingan nanti menjadi ancaman bagi pertahanan Los Merengues.
Dia merupakan gelandang yang memiliki kemampuan menyerang dan juga bertahan dengan baik.
Karim Benzema dan kawan-kawan tampil di laga ini dengan membawa dua hasil positif, dua kemenangan beruntun di Liga Spanyol.
Di sisi lain, Madrid juga memiliki banyak pemain kreatif seperti Soler di lini tengah, di antaranya adalah Luka Modric.
Gelandang asal Kroasia ini telah mencetak tiga gol dan memberikan dua assist di Liga Spanyol dari total 1.636 menit tampil musim ini.
Laga Real Madrid vs Valencia dapat disaksikan di Bein Sports, Minggu (14/2/2021) pukul 22.15 WIB.
Berikut link live streaming Real Madrid vs Valencia
Link Live Streaming Real Madrid vs Valencia
LIVEMADRIDVALENCIA
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Barcelona vs Alaves: Messi dan Trincao Brace, Blaugrana Pesta Gol di Camp Nou https://t.co/nBT80tN3NR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 13, 2021
Berita Real Madrid Lainnya:
Sergio Ramos Diminta Potong Gaji Supaya Real Madrid Mampu Bayar Upah Gareth Bale