- Turnamen PMPL SEA Championship season 4 hari ini, Minggu (24/10/2021) memasuki babak Super Weekend hari kedua pekan kedua.
- EVOS Reborn berhasil tampil dengan gaya dan bertengger di posisi puncak.
- Tim Indonesia lainnya, RRQ Ryu, berada di posisi kelima dan dua tim lainnya yakni BTR dan NFT masih harus lebih berjuang lagi.
SKOR.id - Turnamen PMPL SEA Championship memasuki babak Super Weekend hari ketiga pekan kedua pada Minggu (24/10/2021).
Link live streaming pertandingan PMPL SEA Championship Season 4 bisa diakses pada akhir artikel.
Sesuai dengan jadwal pertandingan PMPL SEA Championship Season 4 ini akan dimulai pada pukul 18.25 WIB.
Empat tim asal Indonesia akan kembali melanjutkan perjuangan mereka di hari ketiga pekan kedua fase Super Weekend ini.
Setelah mendapatkan winner winner chicken dinner dua kali, EVOS Reborn kini berada di puncak.
Disusul oleh RRQ Ryu yang bertengger di posisi kelima dengan perolehan poin sebanyak 84 poin.
BTR Red Aliens yang tadinya sempat terperosok di posisi 15 memperlihatkan peningkatannya dan berada di posisi 10 dengan 66 poin.
Sementara tim Indonesia lainnya yakni NFT masih harus berjuang lebih keras untuk menyusul tim Indonesia lainnya.
NFT kini berada diposisi 15 dengan perolehan poin sebanyak 42 poin.
View this post on Instagram
Semua pertandingan PMPL SEA Championship season 4 ini bisa disaksikan secara langsung melalui live streaming di beberapa platform resmi PUBG Mobile.
Beberapa platform resmi yang menyiarkan live streaming ini diantaranya adalah YouTube dan Nimo TV.
Berikut link live streaming PMPL SEA Championship Season 4:
Redam Kegaduhan, Riot Games Beri Penjelasan Sistem Matchmaking Terbaru Wild Rift https://t.co/A9Tahrvzq5
— SKOR.id (@skorindonesia) October 22, 2021
Berita Mobile Legends lainnya: