- Link live streaming final Piala Liga Inggris antara Manchester City vs Tottenham Hotspur, malam ini pukul 22.30 WIB.
- Manchester City dan Tottenham Hotspur akan bentrok di Stadion Wembley.
- Laga final ini dapat disaksikan di Mola TV dengan link live streaming yang ada di akhir tulisan.
SKOR.id - Manchester City dan Tottenham Hotspur akan bentrok dalam laga final Piala Liga Inggris 2020-2021, Minggu (24/4/2021).
Pertandingan ini akan digelar pada pukul 22.30 WIB, dan link live streaming dapat disaksikan melalui Mola TV dengan tautan di akhir tulisan ini.
Ryan Mason, pelatih sementara Tottenham Hotspur yang menggantikan Jose Mourinho bisa mencatat rekor meraih gelar hanya di laga kedua melatih sebuah klub.
Pelatih pertama yang melakukannya adalah Syd Owen ketika melatih Luton Town, saat memenangkan gelar Piala FA 1959.
Hanya selangkah bagi Ryan Mason untuk menandai apakah ini musim yang sukses atau gagal total bagi tim asal London ini.
Kali terakhir Tottenham meraih sebuah trofi sudah terjadi pada 2008 silam. Karena itu, Piala Liga akan menjadi trofi mengakhiri tahun-tahun tanpa gelar.
Ini tentu menjadi tantangan yang tidak mudah. Apalagi, City kemungkinan dapat menurunkan gelandang kreatif Kevin De Bruyne dan mesin gol mereka, Sergio Aguero.
Sergio Aguero bisa menyamai rapor Didier Drogba yang mencetak gol dalam tiga laga final Piala Liga (2005, 2007, dan 2008).
Aguero mencetak gol dalam dua final saat City juara yaitu pada 2018 dan 2020. Ini juga bisa menjadi salah satu trofi untuk musim terakhir Sergio Aguero.
Sementara Spurs masih memantau kondisi penyerang andalan mereka, Harry Kane, yang sempat cedera pergelangan kaki ketika menang lawan Southampton.
Berikut link live streaming Manchester City vs Tottenham Hotspur yang akan disiarkan langsung Mola TV, malam ini pukul 22.30 WIB.
Link live streaming Manchester City vs Tottenham Hotspur.
LIVECITYTOTTENHAM
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Jika Ikut European Super League, Juventus Dapat Dana 3 Kali Lebih Besar dari Inter dan AC Milan https://t.co/nnlGubdKg3— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 24, 2021
Berita Piala Liga Inggris Lainnya:
5 Fakta Menarik Jelang Tottenham vs Man City di Final Piala Liga Inggris
Jelang Final Piala Liga Inggris, Ruben Dias Beberkan Rahasia Sukses Manchester City