- Wolverhampton bakal menjamu Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris 2020-2021.
- Tottenham datang dengan misi membawa pulang tiga poin agar bisa kembali ke papan atas.
- Link live streaming Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur bisa didapatkan di akhir artikel ini.
SKOR.id - Laga Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur bakal tersaji pada pekan ke-15 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Molineux, Senin (27/12/2020) dini hari WIB.
Tottenham Hostpur datang dengan misi membawa pulang tiga poin pada laga ini. Pasalnya, mereka ingin kembali masuk dalam jajaran tim papan atas.
Sementara ini, skuad yang dilatih Jose Mourinho itu berada di posisi kedelapan dengan 25 poin dari 14 laga yang telah dijalani.
Inkonsistensi menjadi masalah Tottenham dalam lima laga terakhir. Tercatat, Harry Kane dan kolega hanya bisa menang dua kali, seri satu kali, dan menderita dua kekalahan.
Kendati pada laga terakhir menang atas Stoke City, 3-1, dalam ajang Carabao Cup, 24 Desember lalu.
Sementara itu, tim tuan rumah juga tidak akan tinggal diam. Bermain di kandang sendiri akan coba dimaksimalkan Wolves untuk menuai tiga poin.
Apalagi mereka kini masih terdampar di posisi ke-12 dengan 20 poin dari 14 pertandingan.
Belum lagi dalam lima laga terakhir yang telah dijalani, mereka hanya bisa meraih dua kemenangan dan menderita tiga kekalahan.
Secara rekor pertemuan kedua tim, Wolverhampton Wanderers dan Tottenham bisa dibilang berimbang dalam lima bentrok terakhir.
Kedua tim sama-sama menuai dua kemenangan dan satu pertandingan berakhir imbang.
Serunya pertandingan antara Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur bisa disaksikan melalui link live streaming di Mola TV.
Link live streaming Wolverhampton Wanderers vs Tottenham Hotspur
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cedera Serius, 2 Pebulu Tangkis Ini Terpaksa Absen dari Tur Asia 2021 https://t.co/fwP4i4h4vY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 27, 2020
Baca Juga Berita Liga Inggris Lainnya:
Hasil Liga Inggris, Patrick Bamford Bawa Leeds United Pukul Burnley 1-0.
Marcus Rashford: Edinson Cavani Beri Dimensi Baru di Manchester United