- Link Live Streaming Liga Europa, LASK vs Tottenham Hotspur.
- Tottenham Hotspur hanya membutuhkan satu poin untuk lolos ke 32 besar Liga Europa.
- Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memutuskan tidak membawa Harry Kane karena kondisinya yang tidak fit.
SKOR.id -Tottenham Hotspur akan berkunjung ke markas LASK dalam lanjutan Liga Europa pada Jumat (4/12/2020) dini hari WIB.
Laga krusial antara LASK vs Tottenham Hotspur dapat disaksikan dengan link live streaming yang tersedia pada akhir artikel ini.
Duel ini menampilkan dua tim yang masih memiliki peluang untuk lolos ke fase 32 besar Liga Europa.
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, dalam konferensi persnya kemarin menyatakan pemain seperti Harry Kane, Sergio Reguilon, Toby Alderwereld, dan Erik Lamela, serta Carlos Vinicius tidak dapat tampil.
Menurut Jose Mourinho, kondisi mereka tidak cukup fit untuk bermain di ajang ini. Keputusan ini tampaknya tidak terlepas dari jadwal krusial Spurs akhir pekan ini di Liga Primer.
Seperti diketahui, setelah imbang lawan Chelsea 0-0 pada pekan lalu, Tottenham akan kembali menghadapi laga derbi London lainnya yaitu menghadapi Arsenal pada akhir pekan ini.
Jose Mourinho membutuhkan skuat terbaiknya untuk laga Liga Primer tersebut, terutama Harry Kane, yang telah mencetak tujuh gol dan memberikan 10 assist dari 10 laga Liga Primer.
Jose Mourinho juga kemungkinan besar akan menyimpan Son Heung-min di laga lawan LASK demi menghadapi Arsenal.
"Saya tidak akan menyembunyikan kondisi cedera Harry Kane. Saya tidak berbohong. Yang pasti, saya yakin dia memiliki peluang untuk tampil menghadapi Arsenal," kata Jose Mourinho.
Dengan situasi tersebut, Jose Mourinho kemungkinan besar akan menempatkan Lucas Moura di lini depan.
Di sisi lain, ini peluang bagi Gareth Bale untuk memperlihatkan kontribusinya setelah belakangan performanya dinilai kembali tenggelam.
Tottenham Hotspur ada di posisi kedua klasemen Grup J dengan 9 poin, setara dengan Royal Antwerp yang memimpin.
Sedangkan LASK di peringkat ketiga, hanya terpaut tiga poin di bawah Tottenham Hotspur. Karena itu, laga ini menjadi krusial bagi kedua tim untuk menjaga peluang ke 32 besar.
Melihat situasi tersebut pula, Tottenham Hotspur hanya butuh satu poin (imbang) saat lawan LASK yang membuat mereka memastikan tiket 32 besar.
Pertandingan LASK kontra Tottenham Hotspur dapat disaksikan secara live streaming yang tersedia di Vidio.com pada pukul 00.55 WIB.
Link Live Streaming LASK vs Tottenham Hotspur
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Gol Ke-750 Cristiano Ronaldo Disebut Hasil Curian karena Sebenarnya Itu Milik Alvaro Morata https://t.co/Qmbu6mHSwh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 3, 2020
Baca juga:
Prediksi Liga Europa: LASK vs Tottenham Hotspur
Ada Jose Mourinho, Tottenham Hotspur Diyakini Juara Liga Inggris