- Shakhtar Donetsk akan melawat ke markas Inter Milan pada matchday 6 Grup B Liga Champions, Kamis (10/12/2020) pukul 03.00 WIB.
- Di laga terakhir, beban klub asal Ukraina itu lebih ringan ketimbang Nerazzurri.
- Apalagi, Inter mengalami krisis pemain menyusul Matias Vecino, Radja Nainggolan, dan Arturo Vidal yang absen.
SKOR.id - Inter Milan akan menjamu Shakhtar Donetsk pada matchday 6 Grup B Liga Champions, Kamis (10/12/2020) pukul 03.00 WIB.
Link Live Streaming pertandingan ini dapat dilihat di akhir dari berita ini.
Baik Inter Milan maupun Shakhtar Donetsk punya ambisi merengkuh kemenangan pada laga pemungkas ini.
Namun, langkah Shakhtar Donetsk diyakini lebih mudah. Jika Shakhtar menang atas Inter Milan, mereka dipastikan lolos ke babak 16 besar tanpa perlu menunggu hasil Real Madrid vs Borussia Monchengladbach.
Sementara jika Inter menang dalam laga tersebut, Shakhtar tentu berharap Los Blancos kalah di tangan Monchengladbach.
Inter Milan kini jadi juru kunci klasemen dengan lima poin. Romelu Lukaku dan kawan-kawan punya selisih dua poin dari Shakhtar dan Real Madrid yang berada di posisi kedua dan ketiga.
Ujian Nerazzurri makin berat dengan krisis yang menimpa lini tengahnya. Dilansir dari Sempre Inter, Antonio Conte dipastikan tanpa Matias Vecino, Radja Nainggolan, dan Arturo Vidal.
Nicolo Barella juga berisiko besar untuk absen. Stefano Sensi tidak dalam kondisi 100 persen sementara Christian Eriksen tidak memiliki jumlah menit tampil yang bagus.
Bukan hanya Inter Milan yang tak akan diperkuat sejumlah pemain kunci. Shakhtar pun demikian.
Laporan menyebut, Yevhen Konoplyanka, Maksym Malyshev, Ismaily dan Viktor Kornienko dipastikan absen lantaran cedera. Situasi ini membuat kedua tim harus melakukan rotasi pemain.
Pertandingan yang mempertemukan Inter Milan vs Shakhtar Donetsk bisa disaksikan melalui Live Streaming di vidio.com pada Kamis (10/12/2020) dini hari WIB pukul 03.00 WIB.
Berikut Link Live Streaming Inter Milan vs Shakhtar Donetsk
Link Live Streaming Inter Milan vs Shakhtar Donetsk
Ronald Koeman Paksakan Pola 4-2-3-1 yang Membuat Barcelona Makin Krisis https://t.co/AXI5v0i7Vs— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 9, 2020
Berita Liga Champions lainnya:
Man United Tersingkir dari Liga Champions, Solskjaer Tetap Puji Pemainnya