- Inter Milan membuka petualangan di Liga Champions dengan laga lawan Borussia Monchengladbach, Kamis (22/10/2020) dini hari WIB.
- Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Giuseppe Meazza, yang memberikan proteksi tinggi selama Liga Europa musim lalu.
- Pelatih Gladbach, Marco Rose, sudah menantikan duel lawan Inter Milan.
SKOR.id - Inter Milan tak mau gagal di laga perdana grup B Liga Champions 2020-2021 meski kondisi tim kurang prima.
Ya, mereka masih dipengaruhi absennya beberapa pemain akibat positif Covid-19 dan cedera.
Kendati demikian, pelatih Antonio Conte tidak membiarkan anak buahnya patah semangat ketika berhadapan dengan Borussia Monchengladbach, Kamis (22/10/2020) dini hari WIB.
Apalagi laga dihelat di Stadion Giuseppe Meazza yang memberi perlindungan kuat selama gelaran Liga Europa musim lalu.
Ini adalah pertemuan pertama kedua kesebelasan setelah 40 tahun berselang.
Romelu Lukaku yang sedang on fire harus dimanfaatkan semaksimal mungkin. Striker Belgia itu mencatatkan rasio gol, satu perpertandingan.
Big Rom akan dipasangkan dengan Lautaro Martinez karena Alexis Sanchez masih menghabiskan waktu di ruang perawatan.
Christian Eriksen kemungkinan didapuk sebagai trequartista, sementara Nicolo Barela dan Arturo Vidal jadi motor tim.
Pelatih Gladbach, Marco Rose, mengaku menunggu duel penting tersebut. Ia mengingatkan kepada anak buahnya agar lebih berani dan nekat ketika berhadapan dengan Inter.
“Kami menantikan pertandingan, tapi tak cukup memandang saja. Inter merupakan tim top. Tantangan berat menunggu kami. Inter mungkin sebuat tim yang jauh lebih maju di Eropa,” ucapnya.
Breel Embolo sebagai ujung tombak serangan, Marcus Thuram dan Patrick Herrman bergerak menekan di sayap.
Pertandingan seru antara Inter Milan dan Borussia Monchengladbach bisa disaksikan di Vidio.com, Kamis (22/10/2020) pukul 02.00 WIB. Berikut tautan live streaming.
Live streaming Inter Milan vs Borussia Monchengladbach
Berita Liga Champions lainnya:
Prediksi Liga Champions: Inter Milan vs Borussia Monchengladbach
Prediksi Liga Champions: Real Madrid vs Shakhtar Donetsk