- Chelsea akan bertemu Fulham dalam lanjutan pekan ke-34 Liga Inggris.
- Laga Chelsea vs Fulham bakal dihelat malam nanti pukul 23.30 WIB.
- Di atas kertas, Chelsea unggul telak dibandingkan Fulham.
SKOR.id - Chelsea akan berhadapan dengan Fulham dalam lanjutan pekan ke-34 Liga Inggris 2020-2021.
Duel antara Chelsea kontra Fulham dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (1/5/2021) pukul 23.30 WIB.
Pertandingan tersebut bisa disaksikan melalui link live streaming yang tertera pada akhir artikel ini.
Chelsea membutuhkan poin penuh untuk mempertahankan posisi keempat klasemen sementara.
Saat ini Cesar Azpilicueta dan kolega mengoleksi 58 poin, unggul tiga angka dari West Ham United dan empat angka dari Liverpool yang bertengger di posisi kelima dan keenam.
Kemenangan atas Fulham juga akan mendekatkan jarak poin mereka dengan tim peringkat ketiga, yakni Leicester City yang memiliki 62 poin.
Dari kubu tim tamu, Fulham pun berambisi untuk mencuri tiga poin pada laga kontra Chelsea kali ini.
Pasalnya, Fulham saat ini berada di posisi ke-18 klasemen sementara alias berada dalam zona degradasi.
Tim berjuluk The Cottagers itu tertinggal tujuh poin dari posisi aman terakhir, yakni pos ke-17 yang ditempati oleh Brighton & Hove Albion.
Akan tetapi, meraih kemenangan atas Chelsea bukanlah tugas mudah bagi pasukan Scott Parker.
Dalam lima pertemuan terakhir melawan Chelsea, Fulham tidak pernah mendapatkan hasil imbang apalagi kemenangan.
Pertemuan terbaru antara Fulham dan Chelsea terjadi pada Januari lalu di mana Fulham kalah 0-1 atas The Blues.
Para pembaca bisa menyaksikan laga yang mempertemukan Chelsea dan Fulham melalui link live streaming Mola TV malam ini pukul 23.30 WIB.
Link live streaming Chelsea vs Fulham
LIVECHELSEAFULHAM
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Demi Gigi Donnarumma, Juventus Berencana Pulangkan Wojciech Szczesny ke Arsenal https://t.co/zwAxTnuqhF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 30, 2021
Berita Liga Inggris Lainnya:
Hasil Southampton vs Leicester City: The Foxes Gagal Menang Lawan 10 Pemain
Premier League Akan Boikot Media Sosial Selama 4 Hari, Laga Man United vs Liverpool Tak Dipromosikan