- Chelsea menghadapi Bournemouth di Stamford Bridge pada laga perdana setelah jeda Piala Dunia.
- The Blues menelan tiga kekalahan berturut-turut sebelum kompetisi libur sementara.
- Saat ini Chelsea berada di posisi delapan klasemen sementara Liga Inggris.
SKOR.id - Chelsea menjamu Bournemouth di Stamford Bridge, Rabu (28/12/2022) dini hari WIB, yang menjadi pertandingan perdana setelah jeda Piala Dunia 2022.
Link live streaming Chelsea melawan Bournemouth tertera di akhir tulisan ini.
Tim yang diarsiteki Graham Potter menelan tiga kekalahan berturut-turut jelang libur kompetisi dan tanpa mencetak satu gol pun.
Karena itulah, Chelsea tercecer di peringkat delapan klasemen sementara. Di sisi lain, Bournemouth mulai menanjak ke urutan 14, namun itu tentu belum aman bagi mereka mengingat kompetisi masih panjang.
Graham Potter sebenarnya mengawali karier di Chelsea dengan gemilang. The Blues tidak terkalahkan di sembilan pertandingan perdana di bawah asuhan Graham Potter, tapi kini menderita empat kekalahan dari lima laga kompetitif sebelum jeda Piala Dunia 2022.
Lolos ke fase gugur Liga Champions sebagai juara grup merupakan hal positif bagi Chelsea, di tengah kesulitan mereka di kancah domestik.
Seperti diketahui, Chelsea tersingkir pada putaran ketiga Piala Liga Inggris oleh Manchester City dan menderita kekalahan nerturut-turut di Liga Inggris melawan Brighton, Arsenal serta Newcastle United.
Sembilan poin memisahkan the Blues dari peringkat empat klasemen sementara, yang ditempati Tottenham Hotspur, dan masa depan angka panjang Potter di Stamford Bridge mulai dipertanyakan.
Sejak era Ruud Gullit dan Gianluca Vialli pada 1998, Chelsea tidak pernah menelan empat kekalahan konsekutif di Liga Inggris.
Kisah serupa juga dialami pelatih Gary O'Neil bersama Bournemouth. Usai menuai hasil positif di awal, rangkaian kekalahan menodai karier O'Neil. Bedanya, pelatih 39 tahun ini berhasil meyakinkan petinggi the Cherries bahwa dirinya layak mendapat kontrak permanen.
Pengambilalihan klub oleh Bill Foley mendorong optimisme dari segi bisnis transfer, ditambah dua kemenangan beruntun melawan Everton di Piala Liga dan Liga Inggris jelang libur Piala Dunia.
Bournemouth sudah lebih dulu kembali beraksi di laga kompetitif pekan lalu, dengan melakukan perjalanan ke Newcastle United di putaran keempat Piala Liga, namun mereka kalah 0-1 oleh gol bunuh diri Adam Smith.
Tapi Bournemouth tidak terkalahkan di tiga pertandingan Liga Inggris melawan Chelsea, dengan dua kemenangan dan sekali imbang antara 2019 dan 2020.
Laga seru Chelsea vs Bournenouth dapat disaksikan melalui tayangan live streaming di Vidio.com pada Rabu (28/12/2022) dini hari WIB.
Link live streaming Chelsea vs Bournemouth di Liga Inggris
Berita Liga Inggris Lainnya
Striker Argentina Ini Disebut Lebih Lengkap Dibandingkan Kylian Mbappe dan Erling Haaland
Lupakan Piala Dunia, Harry Kane Top Skor Boxing Day di Liga Inggris