- Tepat pada Sabtu (21/5/2022) akan kembali digelar pertandingan Grand Final cabor esport PUBG Mobile Team.
- Sesuai dengan jadwal nomor PUBG Mobile Team ini akan memulai pertandingannya pada pukul 15.00 WIB.
- Meski mendapatkan hasil kurang maksimal pada hari pertama Grand Final, Timnas PUBG Mobile Indonesia masih mempunyai waktu untuk kembali mendulang poin-poin penting.
SKOR.id - Perjuangan Timnas PUBG Mobile Team Indonesia untuk mendapatkan medali emas SEA Games 2021 akan segera berlanjut.
Tepat pada Sabtu (21/5/2022) akan kembali digelar pertandingan Grand Final cabor esport PUBG Mobile Team.
Sesuai dengan jadwal nomor PUBG Mobile Team ini akan memulai pertandingannya pada pukul 15.00 WIB.
Seluruh pertandingan cabor esport nomor PUBG Mobile Team SEA Games 2021 bisa disaksikan secara langsung melalui tautan yang ada pada bagian akhir artikel.
Meski mendapatkan hasil kurang maksimal pada hari pertama Grand Final, Timnas PUBG Mobile Indonesia masih mempunyai waktu untuk kembali mendulang poin-poin penting.
Seperti yang diketahui pada hari pertama lalu timnas Indonesia hanya berhasil menduduki peringkat ke-9 untuk Indonesia 1 dan peringkat ke-12 untuk Indonesia 2.
Hasil serupa juga didapatkan tim-tim unggulan lainnya seperti Malaysia dan Thailand yang masih belum menunjukkan taringnya.
Kejutan justru datang dari timnas Filipina yang berhasil menguasai secara penuh jalannya pertandingan hari pertama lalu.
Sehingga mau tak mau, Timnas Indonesia 1 dan 2 tidak boleh membuang-buang poin lagi agar bisa melesat naik.
Walaupun terhitung terlambat panas, timnas Indonesia masih mempunyai kesempatan 10 round lagi untuk bisa bersaing mendapatkan medali emas di SEA Games 2021 ini.
Pertandingan nomor PUBG Mobile Team di SEA Games 2021 ini akan disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube PUBG Mobile Indonesia.
Berikut ini adalah link live streaming cabor esport PUBG Mobile Team di SEA Games 2021:
Berita PUBG Mobile lainnya:
Hasil SEA Games 2021: Timnas PUBG Mobile Team Indonesia 2 Berada di Puncak