- Lazio akan melawat ke markas AC Milan untuk melakoni pekan ke-14 Liga Italia.
- Laga tersebut akan dilasanakan pada Kamis (24/12/2020) pukul 02.45 WIB.
- Berikut link live streaming untuk meyaksikan laga tersebut.
SKOR.id - Lazio akan melawat ke markas AC Milan untuk melakoni pekan ke-14 Liga Italia musim 2020-2021.
Pertemuan keduanya dijadwalkan terjadi pada Kamis (24/12/2020) pukul 02.45 WIB.
Lazio memang masih tertahan di pos kesembilan klasemen sementara musim ini. Namun, skuad racikan Simone Inzaghi itu punya peluang untuk memberi Milan kekalahan pertama mereka.
Bagaimana tidak, Lazio disebut memiliki kondisi skuad yang lebih segar ketimbang Rossonerri.
Jika kembali fit, Joaquin Correa diyakini akan kembali bersama Ciro Immobile dalam lini serang Lazio.
Duet Immobile dan Correa diprediksi akan cukup membuat pemain AC Milan kerepotan.
Apalagi mereka tengah mengalami krisis gelandang menyusul cederanya Sandro Tonali pada laga sebelumnya.
Ismael Bennacer juga masih masuk ruang perawatan sementara Franck Kessie terpaksa absen karena akumulasi kartu.
Kini pelatih Stefano Pioli hanya punya Rade Krunic sebagai geladang asli.
Dua bek mereka, Matteo Gabbia dan Simon Kjaer, yang sejatinya bisa ditempatkan sebagai pemain bertahan juga absen karena cedera.
Bukan hanya di lini tengah, AC Milan juga akan mengalami ketimpangan di lini depan karena Zlatan Ibrahimovic belum juga kembali ke skuad.
Laga pertemuan AC Milan dan Lazio diprediksi akan menarik. Jual beli serangan diyakini akan banyak terjadi.
Laga AC Milan vs Lazio bisa disaksikan secara langsung melalui RCTI atau dengan mengklik link di bawah ini.
Link live streaming AC Milan vs Lazio di Liga Italia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga Italia lainnya:
Hasil Sassuolo vs AC Milan: Gol 6 Detik Rafael Leao Bawa I Rossoneri Pertahankan Singgasana
Hasil Inter Milan vs Spezia: Menang, I Nerazzurri Terus Buntuti AC Milan