- Liga Vietnam 2020 kembali ditunda pelaksanaannya atau kelanjutan kompetisi mereka setelah ditangguhkan karena wabah corona.
- Namun, saat Liga Vietnam 2020 mundur lagi pelaksanaannya ada geliat pertandingan sepak bola di negara itu pada Mei tahun ini.
- Pada 24 Mei 2020, ada pertandingan resmi di Vietnam tetapi bukan laga Liga Vietnam musim ini.
SKOR.id - Operator Liga Vietnam, VPF, telah memutuskan menunda memulai kembali pelaksanaan V.League 1.
V.League 1 adalah kompetisi kasta teratas Liga Vietnam yang untuk musim 2020 sempat jalan beberapa pekan sebelum ditangguhkan.
Sejak dua pekan lalu, isu Liga Vietnam khususnya kasta teratas akan bergulir lagi pada bulan ini mengemuka.
Namun pada pekan pertama Mei 2020, VPF membuat pengumuman soal kelanjutan kembali V.League 1 musim ini.
Berita Liga Vietnam Lainnya: Liga Vietnam Bakal Lakukan Reformasi Saat Timnasnya Kuasai Asia Tenggara
Ternyata, kasta teratas Liga Vietnam 2020 dipastikan tak akan terlaksana pada bulan ini atau rencana awal per 15 Mei tahun ini.
Namun, saat VPF memastikan Liga Vietnam belum bergulir lagi, Piala Vietnam 2020 akan dilaksanakan dan waktunya bulan ini.
Baca Juga: Latihan Bojan Hodak Dinilai Lebih Keras dari Robert Rene Alberts
Piala Vietnam 2020 yang seharusnya akan dimainkan mulai tengah bulan ini, bakal geser hanya beberapa hari saja atau mundur.
Kick off Piala Vietnam 2020 telah didorong ke 24 Mei 2020, bukan seperti perencanaan sebelumnya mulai pada 15 Mei 2020.
Sementara itu, para pemain sejumlah klub Vietnam sudah kembali berlatih dengan klub masing-masing,
VPF mengatakan bahwa mereka masih harus menunggu kata terakhir dari Pemerintah Vietnam dan otoritas kesehatan negara itu.
Klub-klub Liga Vietnam memang kembali berlatih untuk menyambut lanjutan kompetisi yang tertunda akibat pandemi Covid-19.
Baca Juga: FIFA Surati PSSI Soal Usulan Kota Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021
Meski belum pasti benar, klub-klub tetap bersiap. Ho Chi Minh (HCM) City FC memulai latihan pada Sabtu (25/4/2020).
Presiden HCM City FC menyatakan seluruh kesehatan pemain mereka sudah dicek dan terus dipantau selama kompetisi ditangguhkan.
Sehari kemudian, Minggu (26/4/2020), Hai Phong FC memulai latihannya.
"Semua pemain harus menggunakan masker, mencuci tangan, dan dibatasi untuk keluar," ujar Direktur Hai Phong FC, Le Xuan Hai.
Adapun Quang Nam FC bisa disebut sebagai klub Vietnam pertama yang melakukan latihan, yakni pada Kamis (23/4/2020).
Baca Juga: Stadion Utama Gelora Bung Karno Terfavorit di ASEAN, Arena di Malaysia Kalah Telak