- Erlangga FC berhasil amankan satu tiket ke final Liga TopSkor U-14 divisi utama 2021-2022.
- Bermain imbang di waktu normal, Erlangga FC berhasil kalahkan Tunas Gunung Putri melalui drama adu pinalti.
- Pelatih Erlangga FC, Denima Carlos apresiasi samangat dan kerja keras pemain dalam meraih kemenangan di laga semifinal ini.
SKOR.id - Erlangga FC berhasil amankan satu tiket ke final usai kalahkan Tunas Gunung Putri di semifinal Liga TopSkor U-14 divisi utama 2021-2022.
Bermain imbang 0-0 pada waktu normal, Erlangga FC berhasil mengalahkan Tunas Gunung Putri melalui drama adu pinalti.
Pasukan Denima Carlos menang dengan skor akhir 5-4 atas Tunas Gunung Putri di Lapangan ASIOP Training Ground, Sentul, Bogor, Kamis (3/3/2022).
Pertandingan antara Erlangga FC dan Tunas Gunung Putri sejatinya berjalan cukup sengit.
Kedua tim menciptakan banyak peluang, tetapi belum bisa memaksimalkannya menjadi gol.
Sehingga laga Tunas Gunung Putri vs Erlangga FC harus ditentukan dengan adu pinalti.
Pelatih Erlangga, Denima Carlos mengapresiasi samangat dan kerja keras pemain dalam meraih kemenangan di laga semifinal ini.
"Puji tuhan kami bisa melangkah ke babak final, walaupun harus ditentukan hingga babak pinalti, tapi saya apresiasi semangat juang pemain di lapangan untuk raih kemenangan," ujar Carlos.
Namun, Carlos juga mengatakan dari segi taktikal permainan timnya belum sesuai ekspetasi.
"Tadi para pemain saya lihat kaget bermain di lapangan sintetis karena mereka terbiasa bermain di lapangan biasa," kata Carlos.
"Tetapi itu tak bisa dijadikan alasan. Saya akan perbaiki kekurangan mereka di laga ini untuk menatap pertandingan final pada Sabtu nanti," ungkapnya.
Pada laga semifinal lainnya, Bogor City berhasil mengalahkan ASIOP dengan skor tipis 2-1.
Erlangga FC akan berhadapan dengan Bogor City di final Liga TopSkor U-14 divisi utama 2021-2022, Sabtu (5/3/2022).
Pertandingan Semifinal Liga TopSkor U-14 Divisi Utama 2021-2022
Kamis, 3 Maret 2022
Tunas Gunung Putri 0 (4) vs 0 (5) Erlangga FC
Gol Pinalti TGP: Sharey Fanisham, Pahri Almudzaki, Damarsyah, Alif Hafizh
Gol Pinalti Erlangga: M. Sammy, Ismail, Adika P. Wibowo, M. Alfarexel, Farhat A
Bogor City 2 vs 1 ASIOP
Gol Bogor City: M. Aziz 21', Kaka Dava 25'
Gol ASIOP: Ganang T 43'
Baca juga berita Liga TopSkor lainnya:
Semifinal Liga TopSkor U-16: RFA Jakarta Vs Diklat ISA