SKOR.id - Tim yang mengalahkan PSM Makassar di final Piala AFC 2022 zonal ASEAN, Kuala Lumpur City FC sulit menang di Liga Super Malaysia 2023.
Sampai pekan keenam Liga Super Malaysia 2023, Kuala Lumpur City FC belum juga memetik tiga poin.
Pada Jumat (31/3/2023) malam, Kuala Lumpur City FC kembali kalah dalaam laga kandang. Saat laga yang bertitel Derbi Lembah Klang, mereka dikalahkan tamunya Selangor FC.
Skuad dengan julukan Gergasi Merah, julukan Selangor FC, menang 3-1 atas tuan rumah Kuala Lumpur City FC.
Laga ini terlaksana di Stadion KLFA, Cheras dan tuan rumah Kuala Lumpur City FC unggul dulu. Striker tuan rumah Tchetche Kipre buat gol dulu pada menit ke-24.
Kemudian, Selangor FC sebelum jeda mencetak dua gol dan keduanya via sepakan penalti. Dua gol itu sumbangan Ayron Del Valle (32') dan Faisal Halim (41').
Kemudian, Ayron Del Valle sukses menyegel kemenangan Selangor FC melalui golnya pada menit ke-54. Kuala Lumpur City FC pun gigit jari.
Ini kekalahan kedua dari lima laga skuad berjulukan City Boys. Kuala Lumpur City FC memang baru memainkan lima laga dari enam pekan Liga Super Malaysia 2023.
Sebelumnya, City Boys juga kalah di markas mereka, Stadion KLFA dengan skor telak 0-3 saat menjamu Johor Darul Takzim pada 1 Maret 2023.
Sedangkan tiga laga lain selesai dengan hasil imbang. Itu laga Kuala Lumpur City FC kontra Kelantan FC dan Tengganu FC yang berstatus tandang.
Skor dua laga itu adalah 2-2 dan tanpa gol. Lalu, satu laga lagi pada pekan pertama saat Kuala Lumpur City FC menjamu Penang FC dengan skor 2-2.
Kini, Kuala Lumpur City FC ada di posisi ke-12 dari 14 klub peserta Liga Super Malaysia 2023.
Musim lalu, Kuala Lumpur City FC yang finis di posisi enam Liga Super Malaysia punya prestasi bagus di level Asia.
City Boys asuhan Bojan Hodak sampai final Piala AFC 2022 sebelum kalah dari Al-Seeb asal Oman dengan skor 0-3.
Sebelum mencapai final itu, Kuala Lumpur City FC jadi yang terbaik di Asia Tenggara. Mereka mengalahkan PSM Makassar dengan skor 5-2 di final Piala AFC 2022 zonal ASEAN.