- Liga Prancis kemungkinan bisa dijalankan lagi mulai 17 Juni.
- Tanggal itu dipilih dalam rapat LFP supaya kompetisi bisa selesai pada 25 Juli.
- Ini untuk memberi kesempatan kepada beberapa tim melanjutkan perjuangan di Liga Champions dan Liga Europa dengan tenang.
SKOR.id – Pertemuan Liga Profesional Prancis (LFP) berbuah keputusan bahwa Liga Prancis akan digulirkan lagi mulai 17 Juni mendatang.
Keputusan ini berdasarkan hasil jajak pendapat anggota LFP. Menurut laporan L’Equipe, dengan jadwal pertandingan setiap tiga hari sekali, diharapkan Liga Prancis usai pada 25 Juli.
Kemudian ada waktu ekstra untuk menentukan playoff promosi dan degradasi yang dituntaskan pada 2 Agustus. Keputusan itu menunggu persetujuan dari Federasi Sepak Bola Prancis (FFF).
Baca Juga: Lima Pemain Brasil Terbaik Sepanjang Masa di Liga Prancis
Kabar ini tentu saja menggembirakan tim dan suporter. Pasalnya, sejak 16 Maret tidak ada lagi tontonan sepak bola menyusul kebijakan karantina akibat wabah virus corona.
Jika semua berjalan sesuai rencana, maka tim yang berpartisipasi di Liga Champions dan Liga Europa bisa fokus kepada perjuangan di kancah internasional itu pada Agustus.
Sementara tim-tim lain dapat memulai persiapan untuk musim baru. Musim 2020-2021 akan digelar pada 23 Agustus.
Di sela-sela kompetisi reguler, akan ada final Coupe de France antara Paris Saint-Germain dan Olympique Lyonnais pada 27 Juni.
Kemudian partai pamungkas Coupe de la Ligue, yang akan mempertemukan Neymar dan kawan-kawan dengan Saint-Etienne, dimainkan pada 11 Juli.
Setelah gambaran jadwal diperoleh, bukan berarti masalah beres. Soal bagaimana pertandingan digelar, dengan penonton atau tertutup untuk publik, masih jadi tanda tanya.
Hal ini perlu dibahas lebih lanjut sebab berkaitan dengan hak siar. Beberapa pemegang hak siar menolak membayar pertandingan yang ditunda akibat lockdown.
Baca Juga: Saul Niguez, Pemain Tak Tergantikan di Atletico Madrid