- Federasi Sepak Bola Jerman (DFL) mengonfirmasi bahwa Dedryck Boyata tidak akan diberikan sanksi setelah melanggar aturan social distancing.
- Sebelumnya bek Hertha Berlin itu melakukan selebrasi dengan mencium rekan setimnya, Marko Grujic, kala merayakan gol bunuh diri Hoffenheim.
- Dalam pertandingan tersebut, Hertha Berlin berhasil mengandaskan tuan rumah Hoffenheim dengan skor 3-0.
SKOR.id - Federasi Sepak Bola Jerman atau DFL mengonfirmasi bahwa tidak akan memberi hukuman pada Dedryck Boyata yang melanggar aturan social distancing.
Sebelumnya bek Hertha Berlin tersebut melakukan selebrasi dengan mencium rekan setimnya, Marko Grujic, kala merayakan gol bunuh diri pemain Hoffenheim, Kevin Akpoguma.
"Mengenai selebrasi, itu adalah hal yang disarankan dalam pedoman, sehingga tidak perlu ada sanksi untuk itu," ucap seseorang dikutip dari Goal.
Berita Liga Jerman Lainnya: 11 Sisi Menarik dari Penyelenggaran Liga Jerman Pekan ke-26
Pelatih Hertha Berlin, Bruno Labbadia, juga memberikan pendapatnya terkait hal ini, ia berharap orang-orang di luar memahami situasi tersebut.
"Saya berharap orang-orang di luar sana mengerti situasi ini. Itu hanya rekomendasi untuk pencegahan," ujar Labbadia.
"Kami sudah di tes enam kali, yang terbaru dilaksanakan kemarin dan hasilnya negatif. Selebrasi adalah bagian dari permainan, jika tidak ada selebrasi, apa gunanya bermain."
Berita Liga Jerman Lainnya: Liga Jerman Kecolongan, Pemain Hertha Berlin ''Sosor'' Rekan Setim
Pada pertandingan tersebut, Hertha Berlin berhasil mengandaskan tim tuan rumah, Hoffenheim dengan skor mencolok 3-0.
Di laga lainnya, Erling Haaland berhasil menyumbang gol pembuka bagi Borussia Dortmund yang berhasil menghancurkan Schalke 04 dengan skor 4-0.