- Fase grup Liga Champions 2022-2023 telah berakhir pada Rabu (2/11/2022) atau Kamis dini hari WIB.
- Peserta 16 besar Liga Champions musim ini pun sudah lengkap.
- Berikut ini deretan klub yang lolos ke 16 besar, Bayern Munchen catat rekor sempurna.
SKOR.id - Fase grup Liga Champions 2022-2023 telah berakhir pada Rabu (2/11/2022) atau Kamis dini hari WIB.
Setelah melalui enam putaran sejak 6 September hingga 2 November 2022, 16 tim telah memastikan lolos ke fase knockout, 16 besar.
Delapan tim yang lolos dengan status juara grup adalah Napoli, Porto, Bayern Munchen, Tottenham Hotspur, Chelsea, Real Madrid, Manchester City, dan Benfica.
Mereka merupakan tim yang akan berstatus seeded atau unggulan dalam drawing 16 besar nanti yang akan digelar pada 7 November 2022.
Sedangkan delapan lainnya yang lolos ke 16 besar dengan status runner-up adalah: Liverpool, Club Brugge, Inter Milan, Eintracht Frankfurt, AC Milan, RB Leipzig, Borussia Dortmund, dan Paris Saint-Germain.
Dari klub-klub yang lolos ke 16 besar tersebut, klub asal Inggris sukses dengan empat wakilnya: Manchester City, Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Liverpool.
Bahkan, di antara keempatnya, tiga di antaranya lolos sebagai juara grup yaitu Manchester City, Chelsea, dan Tottenham Hotspur.
Klub liga besar lainnya adalah Italia (Liga Italia) yang memiliki tiga wakilnya di 16 besar: Napoli, Inter Milan, dan AC Milan.
Yang menarik, dua klub asal Milan sama-sama lolos sebagai runner-up. Napoli berhasil lolos dengan status juara grup.
Sedangkan dari Spanyol, seperti diberitakan sebelumnya hanya ada satu klub yaitu Real Madrid yang merupakan juara musim lalu (2021-2022).
Barcelona dan Atletico Madrid serta Sevilla terlempar dari Liga Champions.
Sedangkan Liga Jerman juga memiliki empat klub di 16 besar ini yaitu Bayern Munchen, Eintracht Frankfurt, RB Leipzig, dan Borussia Dortmund.
Tapi, hanya Bayern Munchen yang berhasil lolos sebagai juara grup.
Tidak ada wakil Belanda di 16 besar ini karena Ajax sebagai satu-satunya klub di fase grup dipastikan telah terlempar ke Liga Europa setelah mengakhiri fase grup di posisi ketiga di bawah Napoli dan Liverpool di Grup A.
Sedangkan dari Liga Prancis, Paris Saint-Germain menjadi satu-satunya wakil di 16 besar. Les Parisiens pun lolos dengan menyandang status runner-up.
Dari fase grup yang telah berakhir ini pula, Napoli menjadi kejutan karena berhasil lolos sebagai juara grup.
Berada di Grup A, mereka mampu mengatasi Liverpool. Meski keduanya sama-sama memiliki 15 poin, namun secara head to head selisih gol, Napoli unggul atas Liverpool.
Napoli juga menjadi tim yang paling produktif di fase grup ini dengan mencatatkan 20 gol. Bayern Munchen di posisi kedua dengan 17 gol, dan Paris SaintGermain serta Benfica di peringkat ketiga dengan masing-masing mencetak 16 gol.
Dalam fase grup ini, Bayern Munchen mencatatkan rekor sempurna. Mereka satu-satunya klub di fase grup yang meraih kemenangan di semua pertandingan fase grup: enam laga enam kemenangan.
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, dan bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, sebagai pencetak gol terbanyak di fase grup dengan masing-masing menorehkan tujuh gol.
Lionel Messi (Paris Saint-Germain), Joao Cancelo (Manchester City), dan Diogo Jota (Liverpool) memberikan assist terbanyak di fase grup, masing-masing empat assist.
Klub yang Lolos ke 16 Besar Liga Champions 2022-2023
Juara Grup
Napoli/Italia (Grup A)
Porto/Portugal (Grup B)
Bayern Munchen/Jerman (Grup C)
Tottenham Hotspur/Inggris (Grup D)
Chelsea/Inggris (Grup E)
Real Madrid/Spanyol (Grup F)
Manchester City/Inggris (Grup G)
Benfica/Portugal (Grup H)
Runner-up
Liverpool/Inggris (Grup A)
Club Brugge/Belgia (Grup B)
Inter Milan/Italia (Grup C)
Eintracht Frankfurt/Jerman (Grup D)
AC Milan/Italia (Grup E)
RB Leipzig/Jerman (Grup F)
Borussia Dortmund/Jerman (Grup G)
Paris Saint-Germain/Prancis (Grup H)
- Undian atau drawing 16 besar akan digelar pada 7 November 2022.
- Pertandingan pertama 16 besar akan digelar pada 14, 15, 21, dan 22 Februari 2023 dan laga kedua akan digelar pada 7, 8, 14, dan 15 Maret 2023.
Baca Juga Berita Liga Champions Lainnya:
Hasil Liga Champions: Milan dan Leipzig Tim Terakhir Lolos ke 16 Besar, PSG Gagal Juara Grup
Hasil AC Milan vs RB Salzburg: Olivier Giroud Luar Biasa, Rossoneri Lolos ke Babak 16 Besar