- Gabsis Sambas keluar sebagai juara Liga 3 Kalimantan Barat (Kalbar) 2021.
- Dalam dua leg final, Gabsis Sambas sempat menelan kekalahan pada pertandingan pertama.
- Penentuan juara Liga 3 Kalbar 2021 juga harus ditentukan melalui adu penalti.
SKOR.id - Liga 3 Kalimantan Barat 2021 sudah selesai dan menghasilkan juara atas nama Gabungan Sepak Bola Indonesia Sambas (Gabsis) dari Kabupaten Sambas.
Dalam final kedua Liga 3 Kalbar 2021, Gabsis Sambas mengalahkan Delta Khatulistiwa melalui adu penalti dengan skor 4-3 pada Kamis (28/10/2021) pagi.
Sebelumnya dalam laga waktu normal, skor pertandingan 1-0 sehingga agregat 1-1 dan pemenang ditentukan dengan adu sepakan 12 pas.
Sebelumnya pada 24 Oktober 2021, Gabsis Sambas kalah 0-1 dari Delta Khatulistiwa.
Dua laga final Liga 3 Kalbar 2021 terlaksana di Lapangan Sepak Bola Perkasa Tanjungpura, Kubu Raya, Kalbar.
Dalam adu tos-tosan saat final kedua, empat dari lima algojo Gabsis Sambas sukses menjalankan tugasnya.
Sedangkan Delta Khatulistiwa hanya mampu menghasilkan tiga gol dari lima eksekutor. Dua sepakan pemain Delta mampu digagalkan penjaga gawang Gabsis, Daeng Lukman.
Sebenarnya, final kedua Liga 3 Kalbar 2021 sesuai jadwal dimainkan pada Rabu, 27 Oktober 2021.
Namun setelah pertandingan jalan satu babak, laga terpaksa dihentikan akibat hujan deras yang mengguyur arena pertandungan dan dalam keadaan masih tanpa gol.
Babak kedua pun dilaksanakan keesokan harinya di tempat yang sama. Kemudian, Gabsis mampu melesakkan satu gol hingga mengubah agregat menjadi 1-1.
Bupati Sambas, Satono seperti dikutip dari Antara menjamu tim asuhan Panji Hidayat sehari selepas Gabsis menjuarai Liga 3 Kalimantan Barat 2021.
Bonus diberikan sang bupati dan memerintahkan Sekretaris Kabupaten Sambas menyiapkan bantuan akomodasi ke Gabsis menuju tugas selanjutnya di Liga 3 Nasional 2021.
"Untuk selanjutnya Gabsis akan berjuang di tingkat nasional. Saya pesankan ke Pak Sekda agar akomodasi mereka diurus," ujar Satono.
"Itu sebagai bentuk dukungan kami kepada tim yang telah membanggakan nama daerah,” katanya menambahkan.
Gabsis Sambas menjadi tim kedua setelah Maluku FC yang menjuarai Liga 3 regional atau tingkat provinsi. Maluku FC menjuarai Liga 3 Maluku 2021.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 3 lainnya:
Hadir dengan Kemewahan, Serpong City FC Targetkan Juara Liga 3 dan Promosi ke Liga 2
Maluku FC, Juara Liga 3 Regional dan Siap Tembus Liga 2
Serpong City FC, Klub Liga 3 zona Banten yang Ditangani Pelatih Lisensi A AFC