- Mataram Utama dan Persidago bersama PS Siak menang dalam matchday kedua babak 32 besar Liga 3 2021-2022.
- Efek kemenenangan ini, satu kaki Mataram Utama dan Persidago sudah di 16 besar Liga 3 2021-2022.
- Mereka saat laga pamungkas babak 32 besar Liga 3 2021-2022 hanya butuh seri untuk lolos dan mendekati promosi ke Liga 2.
SKOR.id - Ada tiga laga jam pertama matchday kedua babak 32 besar Liga 3 2021-2022 dan Mataram Utama dan Persidago bersama PS Siak memenangi laga.
Pada Sabtu (19/2/2022) siang dengan sepak mula jam 13.00 WIB, dua dari tiga tim yang menang itu sudah mengintip babak 32 besar.
Mataram Utama menang dengan Persak Kebumen dengan skor 2-1 di Stadion Galuh, Kabupaten Ciamis dari laga Grup S.
Dalam laga ini, dua gol Mataram Utama dicetak Aruna pada menit ke-10 dan Angga via sepakan 12 pas saat pertandingan masuk menit ke-57.
Persak Kebumen sempat menyamakan keadaan setelah tertinggal 0-1 melalui gol Bayu pada menit ke-25.
Kemenangan ini membuat Mataram Utama mendapatkan enam poin karena sebelumnya pada matchday pertama juga menang.
Satu poin saja didapat dalam laga pamungkas babak 32 besar, anak asuh Erwan Hendarwanto bakal melaju ke fase gugur 16 besar.
Untuk Persak, ini kekalahan kedua mereka di babak 32 besar dan peluang melaju ke fase selanjutnya sangat tipis.
Sementara itu, Persidago Kabupaten Gorontalo juga memetik kemenangan dengan skor sama 2-1 atas PCB Persipasi Kota Bekasi.
Catatan positif di Stadion Gelora Joko Samudro, Kabupaten Gresik ini membuat Persidago mengumpulkan nilai enam.
Mereka punya kans lolos ke 16 besar cukup terbuka karena PCB Persipasi yang mereka kalahkan sebelumnya menang. Satu poin lagi Persidago babak lolos ke 16 besar.
Dari Grup J, persaingan menjadi ketat setelah laga jam pertama matchday kedua babak 32 besar ini dimenangi PS Siak.
PS Siak menang dengan skor 3-1 atas Gasma Enrekang di Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo. Sebelumnya, PS Siak dalam matchday pertama kalah dan Gasma bermain imbang.
Dari hasil ini, PS Siak kembali membuka asa melaju ke 16 besar Liga 3 2021-2022 putaran nasional.
Baca Juga Berita Liga 3 Lainnya:
Liga 3 2021-2022: Belitong FC Sementara Tim Paling Sempurna yang Lolos ke 32 Besar
Liga 3 2021-2022: Lolos 32 Besar, Pelatih Mataram Utama Ingin Jaga Mood Pemain
Liga 3 2021-2022: Cetak 10 Gol pada Laga Terakhir, Persida Lolos ke 32 Besar