- Mataram Utama FC lolos ke 32 besar Liga 3 2021-2022 sebagai juara Grup F babak 64 besar.
- Pelatih Mataram Utama, Erwan Hendarwanto, menyebut yang terpenting menjaga mood pemain.
- Erwan Hendarwanto mengaku banyak tahu kekuatan calon lawan Mataram Utama di babak 32 besar Liga 3.
SKOR.id - Mataram Utama FC telah memastikan diri lolos ke babak 32 besar Liga 3 2021-2022 putaran nasional.
Babak 64 besar Liga 3 2021-2022 putaran nasional telah resmi berakhir pada Minggu (13/2/2022).
Sebanyak 32 tim memastikan lolos ke babak selanjutnya, setelah menempati dua peringkat teratas di grupnya masing-masing.
Pada Grup F putaran nasional Liga 3 2021-2022, ada Mataram Utama dan Citeureup Raya FC yang lolos ke babak 32 besar.
Nama pertama keluar sebagai juara grup, setelah tidak terkalahkan di tiga pertandingan yang dijalani.
Mataram Utama mengumpulkan tujuh poin dari hasil dua kemenangan dan sekali seri di babak 64 besar.
Mereka memastikan keberhasilan lolos ke babak 32 besar setelah imbang 2-2 melawan PS Sandeq Polman, Minggu (13/2/2022).
Selepas laga, pelatih Mataram Utama, Erwan Hendarwanto, mengungkapkan timnya akan berusaha maksimal di babak 32 besar.
Sebab, ia menyadari, siapa pun lawan yang akan mereka hadapi merupakan tim yang memiliki kualitas mumpuni.
"Kami akan mempersiapkan diri lebih baik lagi, karena tentu calon lawan akan lebih tangguh di babak 32 besar," kata Erwan.
"Kami lakukan evaluasi, mana yang kurang akan kita tambah, dan terpenting juga menjaga mood bermain anak-anak tetap pada peak-nya."
"Insyaallah kami akan berusaha maksimal (di babak 32 besar," ia menjelaskan, dilansir dari laman resmi PSSI.
Erwan mengakui sedikit banyak mengetahui calon lawan yang akan dihadapi oleh Mataram Utama nantinya.
Namun, ia tidak ingin terlalu memikirkan lawan karena situasi dalam kompetisi akan jauh berbeda dari sebelumnya.
"Terpenting kami akan berusaha maksimal. Semoga bisa mewujudkan harapan dan doa masyarakat DIY yang selalu mendukung langkah kami," Erwan memungkasi.
Baca Juga Berita Liga 3 Lainnya:
Liga 3 2021-2022: Baru 30 yang Lolos ke Babak 32 Besar, Jawa Barat Buat Rekor
PSSI Ambil Alih Tuan Rumah Grup O dan Grup P Liga 3 2021-2022, Efek Rusuh di Gajayana
Menang Besar, PSDS Deli Serdang Lolos ke 32 Besar Liga 3 2021-2022