SKOR.id - Liga 2 2023-2024 telah memasuki pekan ke-12. Untuk rangkaian pertandingan di Grup 2, dimulai pada Kamis (30/11/2023) sore.
Laga pekan ke-12 Grup 2 Liga 2 2023-2024 dibuka dengan duel FC Bekasi City vs PSKC Cimahi di Stadion Singaperbangsa, Karawang, mulai jam 15.00 WIB.
Kemudian ada pertandingan Perserang Banten menghadapi Malut United FC di Stadion Maulana Yusuf, Banten, Sabtu (2/12/2023) pukul 15.00 WIB.
Hanya dua duel yang tersaji pada pekan ke-12 Grup 2 Liga 2 2023-2024 dan semua tak disiarkan secara live streaming. Berikut ini preview laganya:
FC Bekasi City vs PSKC Cimahi
Berstatus tuan rumah, FC Bekasi City tentu ingin memaksimalkannya dengan meraih poin penuh, sekaligus lekas mengamankan posisinya.
Tim berjuluk Kuda Hitam itu memuncaki klasemen sementara Grup 2 Liga 2 2023-2024 dengan koleksi 20 poin dari sembilan pertandingan.
Poin yang dikumpulkan sama dengan PSIM Yogyakarta di peringkat kedua, namun dengan jumlah laga yang lebih banyak satu atau sudah main 10 kali.
Kemenangan bisa membuat FC Bekasi City lolos ke babak 12 besar, sebab tidak bisa lagi dikejar oleh tim-tim yang ada di bawah posisi tiga besar.
Modal baik dimiliki, sebab mereka tak terkalahkan di empat pertandingan terakhir; dua menang (seluruhnya di kandang) dan dua imbang (tandang).
Sementara itu PSKC berada di dasar klasemen sementara Grup 2 Liga 2 2023-2024 karena hanya bisa mendapatkan lima poin dari 10 laga.
Sempat meraih kemenangan perdananya saat menjamu Nusantara United, pekan lalu mereka kembali mengalami kekalahan, di markas Persikab Kabupaten Bandung.
Prediksi Skor.id:
FC Bekasi City 3-1 PSKC Cimahi
Perserang Banten vs Malut United
Meski berstatus tim tamu, Malut United diunggulkan meraih poin penuh melihat kondisi terkini; hasil yang didapat sebelumnya dan skuad yang ada.
Tim berjuluk Naga Gamalama itu diketahui diperkuat berbagai pemain level Liga 1 dan terus memperkuat tim dengan mendatangkan pemain-pemain top.
Malut United juga datang ke Stadion Maulana Yusuf dengan rapor tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhirnya; dua kemenangan dan tiga imbang.
Tim asuhan Imran Nahumarury ini mengincar poin penuh sebab ingin mengamankan posisinya di tiga besar, menjaga asa promosi ke Liga 1 musim depan.
Mereka berada di posisi tiga klasemen sementara Grup 2 Liga 2 2023-2024, namun poinnya sama dengan Nusantara United pada tempat keempat.
Sementara itu Perserang sudah tidak memiliki peluang lolos ke babak 12 besar sebab hanya berada pada peringkat keenam dengan raihan enam poin.
Mereka memulai bentrokan lawan Malut United dengan kondisi kurang baik, sebab selalu mengalami kekalahan dalam dua pertandingan terakhirnya
Prediksi Skor.id:
Perserang Banten 1-2 Malut United