SKOR.id - Pekan kedua Grup A babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024 akan berlangsung, Jumat (12/1/2023).
Sementara ini Grup A babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024 dipimpin oleh Perserang Serang.
Adapun, pada pekan kedua Perserang Serang menjamu Sriwijaya FC di Stadion Maulana Yusuf, Serang, pukul 15.00 WIB.
Laga lainnya mempertemukan PSKC Cimahi yang akan menjamu Sada Sumut FC di Stadion Bandung Lautan Api, yang juga akan digelar pada pukul 15.00 WIB.
Berikut Skor.id menyajikan prediksi dan link live streaming kedua pertandingan pekan kedua Grup A babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024:
Perserang Serang vs Sriwijaya FC
Perserang Serang memiliki peluang untuk bisa mempertahankan posisinya sebagai tim pemuncak klasemen Grup A.
Sebab, pada laga pekan kedua ini Perserang Serang akan bertindak sebagai tuan rumah saat menjamu Sriwijaya FC.
Saat ini Perserang Serang mengoleksi tiga poin berkat kemenangan atas Sada Sumut FC dengan skor 3-1 pada pekan pertama.
Hasil positif tersebut diyakini dapat meningkatkan motivasi para pemain Perserang Serang sekaligus dijadikan modal untuk melawan Sriwijaya FC
Sementara itu, Sriwijaya FC mengoleksi satu poin, dan kini bertengger di tangga kedua.
Sebelum bertandang ke markas Perserang Serang, Sriwijaya FC bermain imbang tanpa gol dengan PSKC Cimahi.
Pelatih Sriwijaya FC mengaku kecewa berat setelah Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya FC) tak mampu meraih kemenangan di laga yang dimainkan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, itu.
"Saya sangat kecewa dengan hasil ini, terutama pada babak pertama banyak peluang terbuang sia-sia. Para pemain ogah-ogahan bermain, sekali lagi saya kecewa dengan pemain," kata Hendri Susilo, usai laga melawan PSKC.
Prediksi Skor.id
Perserang Serang 2-2 Sriwijaya FC
Tidak Ada Live Streaming Laga Perserang Serang vs Sriwijaya FC
PSCK Cimahi akan melakoni laga kandang perdana di babak play-off degradasi Liga 2 2023-2024 dengan menghadapi Sada Sumut FC, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, yang dimulai pukul 15.00 WIB.
Saat ini PSKC Cimahi menempati peringkat ketiga dengan torehan satu poin. Pada partai pertama, tim asuhan Jafri Sastra mampu menahan imbang Sriwijaya FC dalam partai tandang.
Tentunya hal itu bisa dijadikan tambahan modal untuk bertarung di laga ini. Jafri Sastra, pelatih PSKC Cimahi mengincar poin penuh dalam laga kandang ini.
"Kalau target sendiri, dari enam pertandingan tentu kami bisa meraih poin. Paling tidak di home (kandang) kami bisa meraih poin penuh," tutur Jafri Sastra.
"Kemudian di luar (tandang), kami bisa mencuri poin di tiga pertandingan," mantan pelatih PSIS Semarang itu menambahkan.
Di samping itu, Sada Sumut FC memiliki tekad besar untuk keluar dari zona degradasi. Ya, kini mereka berada di posisi keempat atau juru kunci Grup A.
Diketahui, di laga pekan pertama Sada Sumut FC ditekuk Perserang Serang dengan skor 1-3.
Pelatih Sada Sumut FC, M. Yusup Prasetio mengaku timnya masih banyak yang perlu diperbaiki guna menghadapi PSKC Cimahi.
"Banyak PR terutama defending, ketika di-counter kita menyerang, bahaya sekali. Baru empat hari saya melatih tim ini. Ke depannya, kami berharap lebih baik lagi mengevaluasi kekurangan tim ini," kata pelatih yang akrab disapa Yoyo itu.
"Sudah pasti transisi dari menyerang dan di-counter jadi kelemahan kami. Saya berusaha mengembalikan tim Sada ini ke performa yang lebih baik. Ada beberapa kelemahan. Salah satunya itu," ungkap Yoyo.
Prediksi Skor.id
PSKC Cimahi 3-1 Sada Sumut FC
Tidak Ada Live Streaming Laga PSKC Cimahi vs Sada Sumut FC