- Mitra Kukar akan kembali bersiap menuju Liga 2 2020 dan sudah menunjuk pelatih anyar.
- Pada Liga 2 2020, Mitra Kukar ditangani Jafri Sastra.
- Jafri Sastra pada musim 2015 sampai 2017 jadi arsitek Mitra Kukar.
SKOR.id - Liga 2 2020 bakal diwarnai kembalinya Jafri Sastra membesut klub asal Kalimantan Timur, Mitra Kukar.
Jafri Sastra yang pernah dua musim membesut Mitra Kukar akan kembali menukangi skuad Naga Mekes, julukan Mitra Kukar.
Melalui akun Instagram mereka, Mitra Kukar mengumumkan jika Jafri Sastra akan jadi pelatih baru pasukan Naga Mekes.
Pada Jumat (7/2/2020), Mitra Kukar mengucapkan selamat atas kembalinya Jafri Sastra menangani tim asal Tenggarong itu.
Baca Juga: Liga 2 2020: Alasan Keluarga, Persijap Ditinggal Pelatihnya
"Welcome Back, Coach Jafri Sastra," tulis admin akun tersebut yang dikutip Skor.id.
Baca Juga: Dilepas Persib dan Sempat Nganggur, Pemain Ini Gabung Klub Eropa
Dua musim terakhir, Mitra Kukar identik dengan pelatih asing asal Spanyol, Rafael Berges.
Namun awal 2020, Berges tak lagi dipakai skuad Naga Mekes dan gabung klub Liga 2 lainnya, Perseru Badak Lampung FC.
Sejak turun kasta dari Liga 1 2018, Mitra Kukar belum lagi bisa promosi ke Liga 1.
Baca Juga: Pemain Tira-Persikabo Ini Terpaksa Menolak Timnas Indonesia
Musim 2019, Mitra Kukar melaju ke 8 besar tetapi gagal maksimal pada fase tersebut. Bahkan, mereka menempati posisi buncit klasemen akhir Grup X 8 Besar Liga 2 2019.
Bersama Jafri Sastra, Mitra Kukar kembali merajut asa untuk dapat melaju ke Liga 1 2021 dari Liga 1 musim ini.
Jafri Sastra adalah pelatih pemberi gelar pertama Naga Mekes sejak era mereka pindah ke Kalimantan dari Surabaya.
Baca Juga: Timnas Malaysia Segera Mirip dengan Timnas Indonesia
Pada 2015, Mitra Kukar menang atas Semen Padang dengan skor 2-1 pada final Piala Jenderal Sudirman.
View this post on Instagram