- Pelatih PSM Makassar Bojan Hodak terus memantau kondisi para pemainnya dari Malaysia.
- PSM Makassar mulai ancang-ancang untuk melakukan persiapan bersama setelah kompetisi dipastikan berlanjut.
- Namun PSM menunggu kepastian tanggal kick-off sebelum mengumpulkan para pemainnya.
SKOR.id - PSM Makassar mulai ancang-ancang melakukan persiapan setelah PSSI memutuskan bakal melanjutkan kompetisi Liga 1 musim 2020.
Mendengar kompetisi akan dilanjutkan, tim pelatih Juku Eja, julukan PSM, terus memantau kondisi terkini dari para pemainnya.
Bahkan, meskipun berada di Malaysia, pelatih kepala PSM Bojan Hodak terus memantau dengan seksama kegiatan latihan mandiri dari para pemainnya.
Hal itu diungkapkan asisten pelatih PSM Makassar, Herrie Setyawan, Sabtu (27/6/2020).
Mantan asisten pelatih Persib Bandung tersebut melakukan komunikasi intensif dengan Hodak terkait kondisi para pemainnya.
"Kami para asisten pelatih secara rutin melakukan komunikasi dengan pelatih kepala. Banyak yang kami bahas seperti kondisi para pemain, kondisi sepak bola Indonesia, termasuk keberlanjutan liga," kata Herrie dilansir dari Antara.
Herrie melanjutkan, Bojan Hodak meminta para pemain untuk tetap menjaga kondisi atau melakukan latihan ringan secara mandiri supaya saat jadwal liga dipastikan, mereka tidak terlalu lama untuk mengembalikan kondisi fisik.
Bojan Hodak, dikatakan Herrie, juga sangat percaya dengan sikap profesional dari para pemainnya untuk tetap menjaga kondisi meskipun kompetisi resmi ditunda sebagai upaya pencegahan penularan virus corona.
"Instruksi coach Bojan (Hodak) kepada pemain itu meminta agar tetap menjaga kebugaran. Apalagi sudah ada rencana dari federasi untuk melanjutkan kompetisi," Herrie menambahkan.
Untuk program latihan PSM, Herrie mengaku belum mendapat arahan dari pelatih kepala.
Sebab, manajemen juga masih akan menunggu kepastian jadwal liga sebelum kembali mengumpulkan para pemain untuk menggelar latihan bersama di lapangan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Sulit Mengulang Kejayaan Era Sir Alex Fergusonhttps://t.co/XKfMazuZrM— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 27, 2020
Berita PSM Makassar Lainnya:
Lakukan Persiapan Liga 1 di Brasil, Striker PSM Ganti Muay Thai dengan Bersepeda
Hendro Kartiko Beri Materi Latihan Khusus untuk Kiper PSM Makassar
Asisten Pelatih PSM Telepon Semua Pemain untuk Cek Kondisi