- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, berharap Liga 1 2020 bisa digulirkan lebih cepat.
- Menurut Robert, hal itu demi kepentingan timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2021.
- Skuad Persib Bandung belum bisa berkumpul untuk latihan karena masih diterapkan PSBB di Kota Kembang.
SKOR.id - Robert Rene Alberts tak sabar kembali memimpin anak asuhnya untuk berlatih dan berlaga di Liga 1 2020.
Persib Bandung belum bisa menghamparkan latihan bersama dengan protokol kesehatan yang ketat.
Tim paling populer di Tanah Pasundan itu masih menunggu dicabutnya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Bandung.
Tapi, sutradara tim Robert Rene Alberts terus bekerja mempersiapkan formula yang jitu sebelum mereka mengawali latihan bersama.
Fokus Robert merumuskan formula yang tepat untuk menjaga kondisi pemain dalam program latihan mandiri.
"Tetap ikuti protokol kesehatan yang sudah diberikan oleh pemerintah," kata Robert di laman klub.
"Saya ingin kalian tetap menjaga kesehatan dan mengikuti proses pencegahan dengan baik," pelatih gaek berpaspor Belanda itu menambahkan.
Sepanjang Liga 1 dihentikan karena pandemi Covid-19, Robert selalu mengikuti perkembangan terkini agar tidak ketinggalan berita terbaru.
"Aktivitas yang sering saya lakukan adalah melihat berita terkini setiap pagi tentang perkembangan yang sedang terjadi," mantan pelatih PSM Makassar itu mengungkapkan.
Maklum, Robert adalah pelatih yang ingin kompetisi Liga 1 dilanjutkan. Dia pun cukup vokal menyuarakan keinginannya tersebut.
Bahkan ketika PSSI dan PT LIB menskenariokan gelaran Liga 1 dilanjutkan pada September atau Oktober, Robert berharap lebih cepat.
Alasan yang sering dikedepankan adalah untuk kepentingan timnas Indonesia. Terutama timnas U-20 yang bersiap tampil di Piala Dunia U-20 pada 2021.
"Ini untuk kelangsungan timnas U-20 di Piala Dunia 2021. Apalagi Indonesia bertindak sebagai tuan rumah," ujar Robert.
Di luar itu, banyak contoh liga di Eropa yang sudah bergulir. Bahkan beberapa negara Asia pun sudah memutar kembali kompetisi liganya.
"Negara lain di Asia sudah memulai aktivitas sepak bola mereka. Bahkan Vietnam sudah memulai kompetisinya," Robert memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Indra Sjafri Komentari Hasil Undian Piala Asia U-16 dan U-19 https://t.co/BoDP2ufFJk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 19, 2020
Berita Persib Lainnya:
Bintang Muda Persib Ingin Antar Indonesia Sampai Semifinal Piala Asia U-19 2020
Pelatih Persib Bantah Dirinya Gantung Sepatu Saat Berusia 30 Tahun