- Kongres PSSI 2021 rampung digelar di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021).
- Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, mengungkapkan rencana Liga 1 2021-2022 akan digelar dalam enam series.
- Sepak mula Liga 1 2021-2022 mundur dari jadwal semula, menjadi 10 Juli 2021.
SKOR.id - Kompetisi Liga 1 2021-2022 akan digelar dalam enam series di enam provinsi di Pulau Jawa.
Kongres Tahunan PSSI telah rampung digelar di Hotel Raffles, Jakarta, Sabtu (29/5/2021) sore.
Salah satu agenda rapat tersebut adalah membahas rencana PSSI untuk musim 2021, termasuk menggelar kompetisi.
Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, menyatakan bahwa Liga 1 2021-2022 akan digelar lengkap dengan sistem promosi dan degradasi seperti musim sebelumnya.
Bedanya, pada Liga 1 2021-2022 akan digelar terpusat di Pulau Jawa. Mencontoh turnamen pramusim, Piala Menpora 2021, Liga 1 2021-2022 akan diselenggarakan dalam sistem bubble dengan enam series.
Series pertama akan diselenggarakan di Banten, Jawa Barat, dan Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta.
Setelah series pertama rampung, Liga 1 2021-2022 akan dilanjutkan di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Kemudian, pada series ketiga dan keempat, Jawa Timur akan menghelat kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Indonesia.
Untuk series kelima akan kembali dilaksanakan di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Dan series keenam kembali digelar di Banten, Jawa Barat, serta DKI Jakarta.
"Liga 1 2021-2022 tetap menggunakan kompetisi penuh dengan 306 pertandingan. Tapi sistemnya yang dibedakan. Kalau tadinya home and away masing-masing, sekarang bubble to bubble dengan konsep kurang lebih seperti Piala Menpora 2021," ujar Iwan Budianto, dalam konferensi pers pascakongres.
"Satu setengah bulan dijadikan dalam satu kota, bertanding di beberapa stadion, kemudian dikembalikan ke homeground masing-masing untuk latihan selama satu bulan, untuk menghindarkan kejenuhan. Kemudian kembali lagi ke dalam sistem bubble. Jumlahnya ada enam series. Kotanya berubah-ubah," Iwan Budianto melanjutkan.
Iwan Budianto juga menuturkan, kick-off kompetisi Liga 1 2021-2022 mengalami perubahan jadwal.
Rencananya, PSSI akan menggulirkan Liga 1 2021-2022 pada 10 Juli mendatang. Jadwal itu mundur dari rencana semula yang akan dimulai pada 3 Juli.
"Targetnya tetap selesai Maret (2022), startnya saja yang awalnya 3 Juli menjadi 10 Juli. Sambil menunggu wakil kita yang bermain di Piala AFC," kata Iwan Budianto.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 2021-2022 Lainnya:
COO Bhayangkara Solo FC Ungkap Sosok Kapten dan Target di Liga 1 2021-2022
PT LIB Punya Fokus Lain ketimbang Urusi Promosi dan Degradasi Liga 1
PT LIB Optimistis Izin Liga 1 dan Liga 2 Segera Dikeluarkan Polri