- Penyerang Persija Jakarta, Taufik Hidayat memaksimalkan libur PPKM Darurat yang diberlakukan klub.
- Taufik Hidayat belajar dari Piala Eropa 2020 yang dijadikan bekal saat membela Persija.
- Lebih khusus Taufik Hidayat belajar dari Harry Kane di timnas Inggris dan Federico Chiesa, Italia.
SKOR.id - Penyerang Persija Jakarta, Taufik Hidayat memanfaatkan betul libur latihan bersama yang diberlakukan klubnya.
Persija meliburkan latihan tim seiring Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Jawa dan Bali.
Seiring berlakukan PPKM Darurat, 3-20 Juli 2021, Persija mengubah program dengan meminta pemain berlatih mandiri.
Libur PPKM Darurat yang diberikan Persija ini pun menjadi berkah bagi Taufik Hidayat sebab sebelumnya ada Euro 2020.
Ajang Piala Eropa 2021 dijadikan wadah untuk menambah ilmu bagi penyerang berusia 21 tahun itu.
"Karena latihan libur, saya bisa menyelipkan waktu untuk menyaksikan Euro di televisi," kata Taufik, Senin (12/7/2021), dari laman resmi Persija.
Lebih lanjut ia menilai, Piala Eropa 2021 tak sekadar menjadi hiburan, namun ada hal yang bisa diambilnya selaku pesepak bola profesional.
"Saya banyak belajar dari pemain top tersebut, terutama yang satu posisi dengan saya," kata pemain asal Bandung itu.
Beberapa pemain yang disorot antara lain, penyerang timnas Inggris, Harry Kane, yakni ia belajar perihal penempatan posisi.
Aksi striker Tottenham Hotspur itu dalam mengalirkan bola ke pemain lain serta tentunya perihal penyelesaian akhir juga dipelajari.
Selain itu, ada pula pemain timnas Italia, Federico Chiesa, Taufik belajar soal pentingnya kerja keras kala bermain.
"Spirit dia (Chiesa) kan luar biasa. Hal itu juga menjadi catatan untuk saya pribadi," kata pemain jebolan tim muda Persib Bandung itu.
Lebih lanjut, pelajaran tambahan yang didapatkannya dari Piala Eropa 2021 bakal dibawa kala membela Macan Kemayoran, julukan Persija.
"Semoga saya dapat terus memperbaiki diri sehingga bisa membantu Persija meraih juara," Taufik memungkasi.
Adapun sejauh ini pemain yang dipromosikan ke tim utama Persija sejak akhir 2019 itu telah membantu tim menjuarai Piala Menpora 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persija Lainnya:
Cerita Persahabatan Dua Bek Muda Persija Sejak Sekolah Dasar