- Kegagalan Lewis Hamilton jadi juara dunia F1 2021 membuatnya masih mengantungi tujuh gelar juara dunia.
- Ini membuat total gelar juara dunia Lewis Hamilton sama dengan Michael Schumacher.
- Berikut distribusi gelar F1 sepanjang masa.
SKOR.id - Drama safety car di GP Abu Dhabi membuat gelar juara dunia F1 2021 terbang ke tangan pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen.
Keputusan Red Bull Racing memanggil Max Verstappen ke pit untuk mengganti ban hard ke soft saat safety car keluar akibat kecelakaan Nicholas Latifi (Williams) berbuah manis.
Begitu safety car kembali masuk pit lane pada lap terakhir, Max Verstappen jelas memiliki race pace lebih baik dari Lewis Hamilton karena memiliki ban soft yang masih segar.
Sedangkan Hamilton yang memakai ban hard yang umurnya sudah cukup "tua" pada balapan itu tampak sedikit keteteran membendung Verstappen.
Pada akhirnya, Verstappen mampu menyalip Hamilton di lap terakhir dan finis di peringkat pertama GP Abu Dhabi 2021.
Dengan demikian, jumlah gelar juara dunia Lewis Hamilton masih sama dengan legenda Michael Schumacher. Keduanya sama-sama mengoleksi tujuh gelar juara dunia.
Berikut distribusi gelar juara F1 sepanjang masa
- 7- Michael Schumacher, Lewis Hamilton
- 5- Juan Manuel Fangio
- 4- Alain Prost, Sebastian Vettel
- 3- Jack Brabham, Jackie Stewart, Niki Lauda, Nelson Piquet, Ayrton Senna,
- 2- Alberto Ascari, Graham Hill, Jim Clark, Emerson Fittipaldi, Mika Hakkinen, Fernando Alonso
- 1- Giuseppe Farina, Mike Hawtorn, Phil Hill, Johns Surtees, Danny Hulme, Jochen Rindt, James Hunt, Mario Andretti, Jody Scheckter, Alan Jones, Keke Rosberg, Nigel Mansell, Damon Hill, Jacques Villenueve, Kimi Raikkonen, Jenson Button, Nico Rosberg, Max Verstappen
Berita F1 Lainnya:
Hasil F1 GP Abu Dhabi 2021: Menang Dramatis, Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia
Klasemen Akhir F1 2021: Max Verstappen Juara Dunia Pembalap, Mercedes Amankan Kategori Konstruktor