SKOR.id - Persik Kediri resmi mengumumkan telah melepas salah satu pemain sayap andalan mereka yaitu Jeam Kelly Sroyer. Hal itu diumumkan melalui akun Instagram resmi klub, Senin (15/7/2024).
Dalam informasi resminya tersebut, Persik memastikan bahwa Jeam Kelly Sroyer pindah ke klub lainnya di Liga 1.
“Persik Kediri dan PSBS Biak sepakat untuk proses perpindahan pemain muda, Jeam Kelly Sroyer untuk pulang ke klub kampung halamannya di Biak. Sukses selalu di mana pun berada!” tulis Persik, dalam unggahannya tersebut.
Sekadar informasi, PSBS Biak adalah klub profesional pertama yang dibela Jeam Kelly Sroyer pada 2021, hingga akhirnya dia direkrut pada 2022 oleh Persik Kediri.
Bersama Persik, pemain berusia 21 tahun itu tampil apik hingga dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia yang berhasil meraih medali emas SEA Games 2023.
Dengan dilepasnya Jeam Kelly Sroyer, tampaknya tinggal menunggu waktu bagi Persik untuk mengumumkan satu lagi pemain anyar mereka yaitu Ezra Walian.
Ya, pemain berdarah Indonesia-Belanda ini memang dalam beberapa pekan terakhir telah dihubung-hubungkan bakal segera bergabung dengan klub berjulukan Macan Putih tersebut.
Ezra Walian pun telah diumumkan resmi dilepas Persib, pagi ini.
“Kebersamaan Ezra Harm Ruud Walian bersama Persib berakhir. Setelah turut mengantarkan Persib menjuarai kompetisi Liga 1 musim 2023-2024, masa kontrak pemain berusia 26 tahun itu berakhir pula dan kedua belah pihak sepakat untuk tidak melanjutkan kerja samanya,” tulis Persib, melalui situs resmi mereka, Senin (15/7/2024).
Ezra sudah memperkuat Persib selama tiga musim. Pada Liga 1 2023-2024, bisa dibilang Ezra kerap diandalkan pelatih Persib, Bojan Hodak, meski tidak selalu menjadi pilihan utama.
Total, Ezra bermain dalam 36 pertandingan dan berhasil mencetak dua gol plus tiga assist di Liga 1 musim lalu.
Persib pun sudah mendapatkan pengganti Ezra Walian. Adalah striker Timnas Indonesia, Dimas Drajad, yang sudah dipastikan bergabung dengan tim berjulukan Maung Bandung tersebut.
Dimas Drajad yang sebelumnya memperkuat Persikabo 1973, dikontrak dengan durasi tiga tahun oleh Persib.
Tentunya, ini akan menjadi persaingan yang ketat untuk Dimas Drajad untuk mendapatkan tempat di posisi utama Persib. Mengingat, sudah ada nama David da Silva dan Ciro Alves yang selalu menjadi andalan di lini depan Persib.
Tapi bisa juga dia nantinya difungsikan sebagai second striker di belakang David da Silva.