- Anton Waters dan Laquavius Cotton sudah lepas dari masa karantina.
- Mereka pun ikut tampil saat Hangtuah Jakarta menjalani IBL Tune Up Games kontra Indonesia Patriots pada Selasa (4/1/2022).
- Dalam laga yang berlangsung tertutup di GBK Arena itu, kedua pemain impor Hangtuah Jakarta tersebut tampak belum terlalu prima.
SKOR.id - Dua pemain asing Hangtuah Jakarta, LaQuavius Cotton dan Anton Waters, sudah lepas dari masa karantina sejak Senin (3/1/2022).
Sehari berselang, Selasa (4/1/2022), kedua pemain impor Hangtuah Jakarta itu sudah ikut berlaga dalam IBL Tune Up Games kontra Indonesia Patriots di GBK Arena.
LaQuavius Cotton dan Anton Waters pun langsung memberi kontribusi apik karena mampu membawa Hangtuah menang dengan skor 71-65.
Meskipun demikian, AF Rinaldo selaku kepala pelatih Hangtuah mengatakan jika kedua pemain ini belum tampil prima.
Bahkan, keduanya dinilai belum sanggup membuat Hangtuah memperbaiki aspek defensive rebound yang sejauh ini masih menjadi kelemahan tim.
"Anton dan Q Cotton belum terlalu prima. Wajar saja, mereka baru lepas dari masa karantina," ujar sang pelatih.
"Pada pertandingan lawan Patriots, kami kena 22 offensive rebound dari lawan pada paruh kedua pertandingan."
"Meski sudah diperkuat pemain asing, defensive rebound kami belum konsisten. Namun masih ada cukup waktu sebelum dimulainya IBL 2022," ucap Inal.
Inal pun mengungkap targetnya untuk Hangtuah pada musim ini adalah masuk playoff.
Kelly Purwanto dan kawan-kawan pun sudah menunjukkan perkembangan yang bagus selama masa persiapan.
"Saya berharap untuk pemain lokal bisa makin baik juga ya defensive rebound-nya," ujar pria berkepala plontos itu.
"Kelemahan lain yang masih terlihat di kami adalah saat lawan menerapkan defense full court press, anak-anak sering kehilangan bola."
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya: