SKOR.id - Puzzle roster terbaru dari BOOM Esports akhirnya telah lengkap dengan datangnya Rafael "Sacred" Yonatan sebagai pemain baru terakhir mereka.
Sebelumnya BOOM Esports telah mengumumkan empat pemain barunya yaitu Pakazs, Slatem$, Matthew, dan Mjz yang akan jadi tumpuan utama musim depan.
Sehingga dengan datangnya Sacred ini, BOOM Esports memiliki lima roster yang semuanya berasal dari Peru.
Tak heran dengan bergabungnya lima pemain asal Peru ini menguatkan rumor bahwasanya BOOM Esports akan segera ekspansi ke regional Amerika Selatan.
Apalagi dalam waktu yang bersamaan, BOOM Esports juga mengumumkan pelatih dan manajer barunya yang berasal dari Brazil untuk musim mendatang.
Igor "kaffs" Furtado akan jadi pelatih baru dari BOOM Esports, sedangkan untuk posisi manajer akan terisi oleh Mateus Cysne yang sama-sama berasal dari Brazil.
Kaffs sendiri adalah mantan asisten pelatih dari Evil Geniuses dan pernah bekerja bersama dengan Pakazs dan Matthew dalam beberapa musim terakhir ini.
Perekrutan pemain-pemain asal Peru ini memang salah satu bentuk manuver dari BOOM Esports yang melihat sistem kompetisi Dota2 yang berubah musim mendatang.
Meski belum mengumumkan road map kompetisi tahun 2024, Valve menjanjikan bahwa kompetisi pengganti Dota Pro Circuit akan menjangkau hingga grass root.