- Badan pengelola kompetisi sepak bola profesional Italia, Lega Serie A, mengomentari kondisi pandemi saat ini.
- Kondisi pandemi membuat beberapa tim menjalani karantina, karena pemainnya terinveksi Covid-19.
- Namun, Lega Serie A menolak menunda pertandingan.
SKOR.id - Badan pengelola kompetisi sepak bola profesional Italia, Lega Serie A, melakukan pertemuan mendadak tentang kondisi beberapa tim di Liga Italia saat ini.
Akibat kondisi pandemi Covid-19, beberapa tim harus kehilangan pemain karena mereka harus menjalani karantina.
Namun, Lega Serie A tetap meminta pertandingan dilanjutkan, meski Bologna, Salernitana, Torino, dan Udinese telah mendapat perintah karantina.
Tindakan ini dikabarkan bisa mengakibatkan konsekuensi hukum karena meminta tim untuk tetap bertanding.
Keputusan luar biasa ini disebut tak terlalu mengejutkan, karena Lega Serie A melanjutkan aturan mereka sejak awal pandemi.
Pihak Lega Serie A berpatokan pada protokol sepak bola, yang memaksa melanjutkan pertandingan dengan setidaknya ada 13 pemain yang tersedia, termasuk satu penjaga gawang.
Lega Serie A bertentangan dengan pihak ASL (otoritas kesehatan setempat) yang memiliki hak mengatur tim untuk melakukan karantina.
Hal tersebut telah dilakukan ASL kepada Bologna, Salernitana, Torino, dan Udinese, yang setiap timnya memiliki setidaknya tujuh kasus positif Covid-19.
Karena jumlah positif dalam satu tim cukup tinggi, hal tersebut digolongkan sebagai cluster yang harus melakukan karantina.
Meski dalam kondisi seperti itu, pihak Lega Serie A telah melakukan rapat darurat, Rabu (5/1/2022) malam waktu setempat, dan memutuskan untuk tidak menunda pertandingan apa pun.
Jika keputusan tersebut diterapkan, maka akan mengulang kejadian 22 Desember lalu, antara Udinese vs Salernitana, serta Oktober 2020 saat Juventus vs Napoli.
Kala itu salah satu tim dan wasit akan melakukan persiapan di stadion, sedangkan tim yang berhalangan hadir dinyatakan Walk Out karena tidak berpartisipasi.
Tim yang berhalangan hadir otomatis diganjar kekalahan 0-3, dan bisa mendapat pengurangan satu poin.
Namun, bagaimana pun Lega Serie A akhirnya kalah dalam banding yang diajukan Napoli dan disepakati pertandingan harus diulang.
Hasil Chelsea vs Tottenham Hotspur di Carabao Cup: Bungkam Spurs, The Blues Selangkah Menuju Final
Klik link untuk baca https://t.co/VIJ9uhhJtL— SKOR.id (@skorindonesia) January 5, 2022
Berita Liga Italia Lainnya:
AS Roma Kepincut Sobat Bruno Fernandes yang Sedang Naik Daun di Portugal