- Lazio tak diduga takluk 1-2 saat menghadapi tim papan bawah Lecce, Selasa (7/7/2020).
- Ini merupakan kekalahan kedua beruntun I Biancocelesti di Liga Italia.
- Rapor buruk tersebut membuat pelatih Simone Inzaghi mulai melupakan mimpi scudetto.
SKOR.id - Dua kali kalah beruntun, Lazio mulai melupakan ambisi menjuarai Liga Italia. Bagi tim asuhan Simone Inzaghi, lolos ke Liga Champions tampaknya lebih realistis.
Lazio secara mengejutkan tumbang 1-2 di markas tim papan bawah, Lecce, Selasa (7/7/2020), kehilangan kesempatan meraup poin penuh.
Ini merupakan hasil negatif kedua yang mereka derita dalam tiga hari, setelah takluk di kandang sendiri oleh AC Milan, akhir pekan lalu.
Dengan begitu, jarak dengan pemimpin klasemen, Juventus, tak bergeser dari tujuh poin.
Mengingat kompetisi tinggal menyisakan tujuh laga, Lazio mulai kehabisan waktu untuk memangkas perbedaan tersebut.
Inilah mengapa pelatih Simone Inzaghi mengibarkan bendera putih. Dia sadar bahwa Lazio mulai kehabisan bahan bakar di jalur juara.
Pria 44 tahun itu mengalihkan target kepada hal yang lebih terjangkau, yakni mempertahankan posisi di zona Liga Champions.
Mengecewakan, tapi sebenarnya tidak buruk. Maklum, Lazio terakhir kali lolos ke fase grup Liga Champions pada 2007-2008, lebih dari satu dekade lalu.
"Mimpi kami harus terus berlanjut. Bukan scudetto, tapi memastikan langkah ke Liga Champions musim depan. Saya berharap ini bisa dicapai secepatnya," kata Simone Inzaghi.
Meski demikian, sang pelatih tak bisa menyembunyikan rasa frustrasinya. Terutama atas jadwal padat dan badai cedera yang menghantam Lazio.
"Kami melanjutkan kompetisi dengan skuad yang pincang. Banyak pemain cedera, sementara yang turun ke lapangan juga tidak seratus persen. Anda bisa lihat perbedaannya dengan sebelum jeda," lanjut Inzaghi.
"Namun, saya sangat berterima kasih kepada para pemain yang tetap memberikan segalanya di tengah situasi sulit. Kami sekarang ingin fokus meraup poin dalam laga tersisa."
Lazio akan menjamu Sassuolo dalam lanjutan Liga Italia akhir pekan nanti, siap bangkit dan kembali ke jalur kemenangan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
AC Milan vs Juventus: Ada Catatan yang Terulang Setelah 31 Tahunhttps://t.co/UC2vhGCcTs— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 8, 2020
Berita Lazio Lainnya: