- Petenis Spanyol, Rafael Nadal memanfaatkan waktu untuk bertanding santai menghadapi adiknya, Maribel di taman rumah.
- Kursi dan meja teras dimaksimalkan sebagai jaring.
- Petenis peringkat dua dunia itu terus mengingatkan penggemarnya untuk tetap aktif walau berada di dalam rumah.
SKOR.id - Rafael Nadal adalah legenda olahraga dunia. Bagi sebagian orang, dia dianggap seperti sesosok makhluk asing alias alien di lapangan tenis.
Namun, di luar itu, dan karena dia pun telah berulang kali mengatakannya, Rafael Nadal hanyalah orang yang benar-benar normal.
Baca Juga: Pahlawan Hari Ini: Wasit Liga Basket Spanyol Bekerja di Panti Jompo Selama Pandemi Covid-19
Maka itulah sebabnya, Rafael Nadal melewati masa karantina ini dengan membagi waktu antara latihan dan kegiatan santai di rumah bersama keluarga.
Video terakhir yang diunggah oleh petenis dari Mallorca, Spanyol, itu adalah pertandingan tenis yang santai dengan saudara perempuannya, Maribel, di taman rumahnya.
Berimproviasi dengan hanya menggunakan kursi dan meja teras sebagai jaring, duel fun tennis antara kakak adik itu pun sudah viral.
Meski hanya senang-senang, Nadal tidak sekali pun memberikan ampun untuk Maribel, yang kadang harus meliukkan badan untuk meraih bola dari si kakak.
Setelah itu, Nadal mengunggah foto diri bermandi keringat saat berolahraga di atas treadmill di akun Twitter-nya.
Sekali lagi, Nadal mendesak para penggemarnya untuk tetap aktif meski berada di rumah.
Petenis peringkat no. 2 dunia itu menulis keterangan fotonya dalam bahasa Spanyol: "Berlanjut dalam rumah (emoji wajah mengedipkan mata) Anda harus tetap aktif [????????] #yomequedoencasa #iostoacasa #jerestechezmoi #istayhome"
Baca Juga: Sadio Mane: Jurgen Klopp Pelatih Luar Biasa
Nadal terus aktif memperbarui status di media sosial untuk memberi gambaran pada seluruh fannya tentang bagaimana ia menghabiskan waktunya selama karantina.
Dia memamerkan keterampilan memasaknya sambil menyiapkan makanan untuk istrinya dan minggu lalu dia mengunggah foto latihannya yang lain.
Pada Sabtu (4/4/2020), dia kembali berbicara tentang keprihatinannya seputar "bencana" yang ditimbulkan pandemi virus corona di seluruh dunia.
Ia pun telah menggalang dana, dengan target 11 juta euro atau sekitar Rp193 miliar, untuk membantu kurang lebih 1,3 juta warga Spanyol yang terkena imbas pandemi ini.
Sejumlah atlet Spanyol pun ikut ambil bagian dalam proek Red Cross Respons yang digalang oleh Nadal tersebut, di antaranya pebasket veteran Pau Gasol.