- Barcelona akan berjumpa Juventus pada matchday kedua grup G Liga Champions.
- Gelandang Barcelona, Miralem Pjanic, memprediksi laga tersebut akan berjalan sengit.
- Pjanic menilai timnya perlu menampilkan yang terbaik untuk meraih kemenangan.
SKOR.id - Gelandang Barcelona, Miralem Pjanic, menilai timnya perlu bekerja ekstra keras pada laga kontra Juventus.
Barcelona akan bertandang ke markas Juventus pada matchday kedua grup G Liga Champions, Kamis (29/10/2020) dini hari nanti WIB.
Pada partai pertama, baik Barcelona ataupun Juventus, berhasil meraih kemenangan atas lawannya masing masing.
Juventus sukses menundukkan Dynamo Kiev 2-0 sementara Barcelona menghancurkan Ferencvaros dengan skor akhir 5-1.
Oleh sebab itu, Miralem Pjanic merasa timnya perlu menampilkan yang terbaik untuk mengamankan tiga poin.
"Tim Andrea Pirlo sangat kuat. Laga itu akan sangat sulit dan saya pikir itu membuat kami harus menunjukkan yang terbaik. Sayang sekali beberapa pemain absen karena cedera," kata Pjanic.
"Saya senang pernah bermain bersama mereka dan sekarang saya senang bermain bersama Barcelona," tambah mantan andalan AS Roma itu.
Bintang asal Bosnia-Herzegovina itu kemudian mengungkapkan kebahagiannya kembali menginjakkan kaki di Turin, tempatnya berkarier selama empat tahun.
"Saya sangat senang berada dan bermain di sini. Saya punya kenangan indah selama empat tahun dan saya senang bisa melihat orang-orang di sini," tuturnya.
"Tapi saya berada di sini untuk menghadapi salah satu tim kuat dan itu akan menjadi laga sulit. Kami harus bersiap." tandasnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Menang Tipis, 2 Pemain Bayern Munchen Akui Ketangguhan Lokomotiv Moscow https://t.co/z486PUvwE5— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 28, 2020
Berita Barcelona Lainnya:
2020 Ganti Presiden, 8 Kandidat Pengganti Josep Bartomeu di Barcelona