- Ketiga pemain Arema FC yang usai membela timnas Indonesia telah kembali bergabung.
- Ketiga pemain tersebut adalah Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan dan Rizky Dwi Febrianto.
- Ketiganya dipastikan tampil dalam laga berikutnya saat Arema FC melawan Bhayangkara FC.
SKOR.id - Arema FC mendapat kekuatan tambahan jelang laga melawan Bhayangkara FC di putaran kedua Liga 1 2021-2022 dan itu datang dari timnas Indonesia.
Kembalinya tiga pilar mereka akan menjadi satu strategi untuk bersaing di papan atas klasemen Liga 1 2021-2022.
Ketiga pemain yang usai membela timnas Indonesia tersebut adalah Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, dan Rizky Dwi Febrianto telah kembali.
Manajer interim Arema FC, Ali Rifki mengucapkan selamat datang atas kembalinya ketiga pemain tersebut.
"Saya ucapkan selamat kembali bergabung. Tentu ke depan, mereka bisa lebih fokus agar Arema FC bisa menapaki posisi puncak klasemen," ujar Ali.
Ali Rifki juga menyampaikan bahwa ketiga pemain tersebut telah selesai menjalani masa karantina dan siap bergabung dengan Arema FC.
"Setelah masa karantina selesai, ketiganya memang langsung menuju ke Bali untuk bergabung dengan tim," ujar Ali menambahkan.
Bergabungnya ketiga pemain itu membuat kekuatan Arema FC semakin lengkap.
Sekarang, Arema FC masih berada dalam persaingan ketat di papan atas klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Tim berjulukan Singo Edan itu berada di urutan kedua dengan torehan 34 poin. Terpaut selisih tiga poin dari pemuncak klasemen, Persib Bandung.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Persikabo di Bursa Transfer Terbaru: Pemain Baru dan Pilar yang Dilepas