- Diego Costa dikabarkan bakal kembali merumput.
- Status Diego Costa saat ini tanpa klub setelah meninggalkan Atletico Madrid.
- Atletico Mineiro dikabarkan menjadi peminat Diego Costa.
SKOR.id - Penyerang bengal, Diego Costa, tampaknya akan kembali merumput setelah tak punya klub sejak Januari 2020.
Diego Costa saat ini berstatus tanpa klub sejak meninggalkan Atletico Madrid pada Desember 2020 silam
Sejak saat itu, tak ada klub yang menampung Diego Costa.
Diego Costa sempat dirumorkan bakal bergabung dengan Benfica, akan tetapi hingga musim 2020-2021 berakhir hal tersebut urung terjadi.
Kini, setelah kurang lebih delapan bulan tak punya klub, Diego Costa dikabarkan bakal kembali merumput pada musim 2021-2022 ini.
Menurut laporan Fabrizio Romano, Diego Costa bakal kembali ke negara kelahirannya, Brasil, untuk bergabung dengan Atletico Mineiro.
Diego Costa dilaporkan sepakat menandatangani kontrak berdurasi dua musim dengan Atletico Mineiro.
Namun, pengumuman peresmian pemain berusia 32 tahun itu baru akan dilakukan pada pekan depan.
Peresmian hanya tinggal menunggu detail-detail kecil seperti tes medis dan kontrak.
Menariknya, meski ia kelahiran Brasil, ini merupakan kali pertama secara profesional, Diego Costa bakal merumput di Negeri Samba.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Hanya dalam satu aplikasi tersebut, Anda bisa mendapatkan update informasi mengenai olahraga, kesehatan, hingga esports!#SkorIndonesia #SkorApps #Android #iPhone https://t.co/zsSXPVm26Y— SKOR.id (@skorindonesia) August 12, 2021
Berita Diego Costa Lainnya:
VIDEO: Momen Solo Run Diego Costa, Kunci Kemenangan Chelsea atas West Brom
VIDEO: Kompilasi Momen Terbaik Diego Costa di Chelsea, Monster di Jantung Pertahanan Lawan