- Tampilan nickname Free Fire dapat menjadi transparan setelah melakukan pembaharuan terakhir.
- Nickname transparan ini dapat membuat pemain melihat musuh dibaliknya.
- Cara untuk menggantinya juga tidak sulit.
SKOR.id - Free Fire gim bergenre battle royale selalu mempunyai cara agar penggemar tidak bosan untuk memainkan gim ini.
Oleh karena itu pembaharuan terus mereka lakukan, baik pembaharuan dengan efek besar ataupun kecil.
Hal-hal kecil juga mereka perhitungkan dalam pembaharuan gim ini seperti tampilan nickname teman yang dapat menembus cahaya.
Sebenarnya ada dua pilihan untuk tampilan nickname teman setim, classic atau tembus cahaya.
Jika pemain memilih tema Classic maka tampilan nickname teman akan berwarna putih.
Tapi jika ingin mencoba hal baru untuk melihat nickname teman setim tembus cahaya maka tampilannya akan menjadi Transparan.
Cara mengatur nickname agar tembus cahaya juga sangat mudah, pemain hanya perlu masuk ke pengaturan yang ada di dalam Free Fire di sebelah kanan atas.
Setelah masuk kedalam pengaturan silahkan cari kontrol yang terdapat di bagian kiri tengah pengaturan.
Pada bagian kontrol, pemain akan melihat banyak pilihan pemain hanya akan mengganti pada bagian info teman setim.
Pilihan ini berada di bagian paling bawah, ada dua pilihan yaitu "Tembus Cahaya' dan "Classic".
Klik atau pilih "Tembus Cahaya" kemudian pemain dapat mengklik tombol (X) yang tersedia di pojok kanan atas.
Setelah itu nickname teman setim pemain akan menjadi transparan, hal ini memungkinkan survivors dapat melihat musuh dibalik Nickname tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Among Us Akan Hadir di PlayStation pada Akhir Tahun Ini https://t.co/EUSKVl0S5D
— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 30, 2021
Berita Free Fire lainnya:
480 Ribu Pemain Melakukan Prapendaftaran Free Fire Max di Server MENA
Para Survivors Disarankan Ganti Password Akun Free Fire Secara Berkala