- Rans Cilegon FC menghadapi 1922 Konyaspor pada laga uji coba perdana mereka di Turki.
- Dalam laga yang digelar, Senin (23/8/2021) malam WIB, itu kedua tim bermain imbang tanpa gol.
- Selanjutnya, Rans Cilegon FC bakal menghadapi Fenerbahce U-19, besok.
SKOR.id - Rans Cilegon FC berhasil menuai hasil cukup positif pada laga uji coba perdana mereka di Turki.
Ya, pada laga uji coba itu, Rans Cilegon FC bermain imbang tanpa gol melawan 1922 Konyaspor, Senin (23/8/2021) malam WIB.
Dalam pertandingan tersebut, permainan kedua tim bisa dibilang berjalan seimbang.
1922 Konyaspor yang merupakan klub dari kompetisi TFF Second League (kompetisi kasta ketiga di Turki), memberikan beberapa kali ancaman ke gawang Rans Cilegon FC yang dilatih Bambang Nurdiansyah.
Namun skor imbang tanpa gol menghiasi babak pertama.
Pada babak kedua, kembali serangan silih berganti terjadi. Memasuki menit-menit akhir pertandingan, Rans Cilegon FC mendapatkan peluang emas dari kaki Rifal Lastori.
Sayang, sepakan Rifal Lastori dari dalam kotak penalti masih melambung di atas gawang 1922 Konyaspor.
Konyaspor juga memberikan ancaman lewat tendangan jarak jauh salah satu pemainnya. Namun bola hasil tendangan tersebut masih membentur tiang gawang Rans Cilegon FC.
Hingga babak kedua berakhir, skor tidak berubah.
Setelah ini, Rans Cilegon FC bakal menjalani uji coba melawan Fenerbahce U-19. Pertandingan tersebut akan digelar, Selasa (24/8/2021) malam WIB, dan akan disiarkan langsung salah satu televisi swasta nasional.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Lihat postingan ini di Instagram
Baca Juga Berita Rans Cilegon FC Lainnya:
Pelatih Dua Kali Juara Liga 1 Puji Langkah Rans Cilegon FC Uji Coba di Turki
Rudy Salim Pastikan Gaji Pemain Rans Cilegon FC Dibayar Penuh